Arena

Liverpool Dijual, Berapa Harganya?

Fenway Sports Group (FSG) selaku pememang saham menyebut siap menjual Liverpool ke pemilik baru.

FSG mencaplok salah satu klub raksasa Liga Inggris itu pada tahun 2010 silam seharga 300 juta pounds. Bos FSG, John W. Henry, membeli The Reds dari tangan duo pengusaha Amerika, George Gillet dan Tom Hicks.

“Ada sejumlah perubahan kepemilikan baru-baru ini dan rumor perubahan kepemilikan di klub-klub EPL dan mau tidak mau kami ditanya secara teratur tentang kepemilikan Fenway Sports Group di Liverpool,” tulis pihak FSG dalam pernyataan resminya, Senin (7/11/2022).

“FSG telah sering menerima pernyataan minat dari pihak ketiga yang ingin menjadi pemegang saham di Liverpool. FSG sebelumnya telah mengatakan, di bawah syarat dan ketentuan yang tepat, kami akan mempertimbangkan pemegang saham baru jika itu demi kepentingan terbaik sebagai klub,” sambung pihak FSG.

Baca Juga:  Tolak Milan dan Roma, Ancelotti Pilih Brasil Demi Piala Dunia 2026

FSG adalah perusahaan asal Boston, Amerika Serikat, yang dimiliki John W. Henry. Selain Liverpool, FSG memiliki sejumlah klub olahraga ternama dunia, seperti Boston Red Sox (MLB) dan Pittsburgh Penguins (NHL).

Pada Mei 2022, Liverpool disebut Forbes bernilai 3,89 miliar poundsterling atau setara Rp70 triliun. Namun harga jual The Reds diprediksi meroket setelah penjualan Chelsea oleh Todd Boehly sebesar 4,25 miliar poundsterling musim lalu.

“FSG tetap berkomitmen penuh untuk kesuksesan Liverpool, baik di dalam maupun di luar lapangan,” tulis pernyataan resmi FSG.

FSG sebenarnya cukup sukses selama memegang Anfield Gank. Sempat gagal setelah menunjuk Brendan Rodgers, The Reds bangkit sejak ditangani Jurgen Klopp. Puncaknya adalah meraih gelar Liga Champions di musim 2019.

Baca Juga:  Arsenal Hajar Madrid, Premier League Dipastikan Kirim 5 Wakil ke Liga Champions 2025/26

Back to top button