
INILAHSULSEL.COM, PANGKEP – Ketua DPRD Pangkep, Haris Gani menilai pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman – Fatmawati Rusdi (Andalan Hati) sangat pas untuk melanjutkan pembangunan di Sulsel agar lebih maju.
“Kalau kami di Pangkep, khususnya di Partai Nasdem, beranggapan bahwa paket Andalan Hati ini memang sudah mengena di hati masyarakat Kabupaten Pangkep, sudah sangat familiar,” katanya, Selasa (10/9/2024).
Ia menjelaskan, Andi Sudirman Sulaiman sudah pernah menjabat sebagai Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) pada periode 2021 hingga 2023. Dari sisi pemerintahan, masyarakat Pangkep tidak meragukan Andi Sudirman Sulaiman.
Sementara Fatmawati Rusdi, sebelumnya adalah wakil wali kota Makassar. Dengan latar belakang tersebut, keduanya sudah punya pengalaman yang cukup dalam mengelola pemerintahan.
Di sisi lain, saat Andi Sudirman menjanat gubernur Sulsel telah melakukan sejumlah pembangunan di Pangkep. Diantaranya, penanganan jalan Provinsi di ruas Pangkep – Matojeng – Tondongkura – Batas Kabupaten Maros.
Ruas itu mengarah ke Parigi – Bungoro yang menghubungkan tiga kabupaten, yakni Pangkep, Barru, dan Bone. Jalan tersebut sudah terlaksana dengan baik dan dimanfaatkan masyarakat.
“Ini sudah terlaksana dengan baik dan sudah betul-betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat di Kabupaten ini. Kami sangat berharap bahwa ke depan, beliau lah yang terpilih memimpin Sulawesi Selatan,” pungkasnya.