Market

Malam Terakhir, Pengunjung Padati Jakarta Fair 2023

Minggu, 16 Jul 2023 – 19:42 WIB

prj inilah.com

Jakarta Fair Kemayoran pekan terakhir semakin dipadati pengunjung, Minggu (16/7/2023) (foto Inilah.com/Syahidan)

Jakarta Fair Kemayoran 2023 semakin ramai dikunjungi masyarakat pada malam terakhirnya pada Minggu (16/7/2023).

Pantauan inilah.com, mulai dari area parkiran hingga pintu masuk tepatnya di gate 9 dipenuhi oleh pengunjung yang ingin masuk ke dalam area Jakarta Fair.

Masyarakat masih antusias mengunjungi berbagai stand mulai dari kuliner, elektronik, fashion, serta masih banyak lagi.

Malam penutupan Jakarta Fair ini dimeriahkan dengan penampilan grup band Kotak dan V.O.B. Selanjutnya diakhiri dengan pesta kembang api.

Perhelatan Jakarta Fair tahun ini digelar 33 hari atau kurang 6 hari dibanding penyelenggaraan tahun lalu yang digelar selama 39 hari.

Baca Juga:  Tak Mau Dikuasai Segelintir Pihak, Wamentan Dukung Penghapusan Kuota Impor

Marketing Director JIEXPO, Ralph Scheunemann menyebut transaksi di Jakarta Fair tahun ini mengalami kenaikan.

Kenaikan tersebut dipicu oleh banyaknya peserta otomotif, khususnya kendaraan listrik yang turut meningkatkan transaksi.

“Soal transaksi sampai penutupan, kalau tahun lalu Rp7,1 triliun. Tahun ini kita di atasnya (sebesar) Rp7,4 triliun-Rp7,5 triliun. Transaksi naik tapi pengunjung agak sedikit lebih turun karena berkurang enam hari dari tahun lalu,” kata Ralph.

Back to top button