News

Jika Menang Pilkada, Pramono akan Buka Lagi Pengaduan Warga di Balai Kota


Bakal calon gubernur Jakarta dari PDIP Pramono Anung mengaku bahwa setiap gubernur Jakarta periode sebelumnya memiliki legacy-nya masing-masing.

Ia turut memuji peninggalan yang ditinggalkan Eks Gubernur Jakarta 1997-2007 Sutiyoso sampai Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Pramono mengatakan program aduan masyarakat di Balai Kota merupakan hal yang bagus.

“Cuma problemnya Pak Ahok ini, gaspol mulutnya kadang-kadang perlu agak ditertibkan sedikit. Ini satu hal yang saya anggap penting dari Pak Ahok. Ketika dia membuka aduan masyarakat di Balai Kota, semua orang datang. Itu adalah pemimpin memang harus mendengarkan seperti itu,” ujar Pramono di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (7/9/2024).

“Kalau saya diberikan kesempatan, saya akan melanjutkan kebijakan Pak Ahok tentang itu. Tapi ditambah, bukan hanya itu,” kata dia menambahkan

Baca Juga:  Pramono: Jika Presiden Prabowo Gelar Open House di Istana, Saya Ikut

Pramono menerangkan bahwa program tersebut akan diadakan lagi. Namun juga diimbangi dengan saluran digital, sehingga masyarakat yang lokasinya jauh tidak perlu repot datang ke Balai Kota.

“Tetapi mengirim message ke aduan kepada pemerintah Jakarta. Dan yang menungguinya itu orang yang memang mempunyai komitmen untuk melakukan perbaikan itu. Bahkan, kalau saya orang yang seperti itu yang harus diawasi oleh gubernurnya,” ujar Pramono.

Sekretaris Kabinet itu menekankan bahwa pemimpin tidak hanya menjalankan apa yang menjadi aduan masyarakat namun perlu menindak langsung persoalan yang ada.

“Maka gubernurnya juga harus menindak. Yang ditindak siapa? yang mencatat, yang kemudian harus disalurkan kepada gubernurnya atau wakil gubernurnya,” tuturnya.

Baca Juga:  Kejagung Setengah Hati Ungkap Markus di MA, Kasus Zarof Ricar Dilimpahkan Saja ke KPK

Back to top button