News

Prancis-Jerman-Italia-Inggris Dukung Rekonstruksi Gaza oleh Negara-negara Arab


Menteri-menteri luar negeri dari Prancis, Jerman, Italia, dan Inggris menyatakan dukungan mereka terhadap rencana negara-negara Arab untuk merekonstruksi Jalur Gaza yang hancur akibat agresi Israel.

Rencana yang diperkirakan menelan biaya US$53 miliar (sekitar Rp865 triliun) itu dibuat untuk mencegah pengusiran penduduk di wilayah kantong Palestina itu.

Melalui pernyataan bersama yang dikutip kantor berita WAFA, Minggu (9/3/2025), para menlu Eropa itu menekankan bahwa rencana negara-negara Arab itu menawarkan rekonstruksi Gaza yang realistis serta menjanjikan perbaikan yang cepat dan berkelanjutan jika terlaksana.

Rencana itu, yang dirancang oleh Mesir dan diadopsi para pemimpin negara-negara Arab pada Selasa (4/3/2025), ditentang oleh Israel dan Presiden AS Donald Trump.

Baca Juga:  Sudah 50.669 Warga Palestina Meninggal akibat Kebrutalan Israel Sejak 7 Oktober 2023

Sebelumnya, Trump mengusulkan agar warga Palestina dipindahkan dari Gaza dan usulan itu menuai penolakan secara luas.

Rencana rekonstruksi Gaza oleh negara-negara Arab mencakup pembentukan komite administratif yang berisi teknokrat Palestina yang independen dan profesional.

Komite itu akan mengawasi bantuan kemanusiaan dan menangani urusan Gaza di bawah pengawasan Otoritas Palestina (PA).
 

Back to top button