Arena

Megawati Red Sparks Incar Gelar Pemain Asing Terbaik di Liga Voli Korea 2024/2025


Opposite Timnas Voli Putri Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, menargetkan tampil lebih baik pada musim keduanya di Liga Voli Korea bersama Jung Kwan Jang Red Sparks. Megawati, yang baru tiba di Korea Selatan pekan lalu, langsung diboyong tim ke Taiwan untuk mengikuti turnamen Taicung Bank Formosa 2024. Namun, pada pertandingan pertama melawan King Whale Taiwan, Megawati tidak dimainkan oleh pelatih Ko Hee Jin, meskipun Red Sparks menang 3-0 (25-15, 25-18, 25-22).

Dalam wawancara dengan media Korea, Megawati yang dijuluki “Megatron” bertekad untuk tampil lebih maksimal musim ini. Pemain terbaik Proliga 2024 ini berharap bisa menjadi pemain asing terbaik di Liga Voli Korea 2024/2025.

Baca Juga:  Menpora Dito Minta Atlet Puasa Medsos Jelang Sudirman Cup: Takut Mental Drop!

“Musim kedua saya di V-League ini akan menjadi kesempatan untuk menunjukkan performa yang lebih baik dari sebelumnya. Saya ingin menjadi pemain asing terbaik, termasuk dari kuota Asia,” kata Megawati, dikutip dari Naver.

Tak hanya ambisi individu, Megawati juga memiliki tekad untuk membawa Red Sparks melangkah lebih tinggi dari pencapaian musim lalu, di mana mereka finis di peringkat ketiga Liga Voli Korea 2023/2024.

Megawati mengakui bahwa 2024 menjadi tahun yang sangat sibuk bagi dirinya. Setelah menyelesaikan musim Liga Voli Korea 2023/2024 pada Maret lalu, ia langsung terlibat dalam Proliga 2024, SEA V League 2024, dan berbagai turnamen lokal lainnya bersama Timnas Voli Putri Indonesia.

Baca Juga:  Sapu Bersih Grup C, Indonesia U-17 Satu-satunya Wakil Asia Tenggara ke Piala Dunia 2025

Meskipun jadwal padat membuatnya tidak tampil di turnamen Taicung Bank Formosa 2024 karena kelelahan, Megawati tetap optimistis dapat memulihkan kondisi fisiknya dan memberikan yang terbaik untuk Red Sparks di Liga Voli Korea musim mendatang.

“Jadwal ini memang berat, tetapi sebagai pemain profesional, ini adalah sesuatu yang harus saya jalani,” tambahnya.

Musim kedua Megawati di Liga Voli Korea diharapkan akan menjadi momentum bagi kariernya dan juga bagi Red Sparks untuk meraih prestasi yang lebih tinggi.

Back to top button