Mahasiswinya Lompat Bunuh Diri, Unnes Berduka

Universitas Negeri Semarang (UNNES) menyampaikan duka cita yang mendalam kepada atas meninggalnya Nadaa Jilaana Waffiananda pada Selasa (10/10/2023) petang akibat terjatuh dari lantai 4 gedung parkir mobil Mal Paragon Semarang.
Kepala Seksi Humas UNNES, Surahmat menyampaikan keprihatinannya dan rasa duka cita kepada keluarga almarhumah saat ditemui di RSUP Dr Kariadi Semarang pada Selasa malam. Pihak UNNES bertemu langsung dengan ibu dan paman almarhumah.
“Kami dari UNNES, akan membantu biaya pemulasaran dan pengantaran jenazah yang akan dimakamkan di Cilacap, Jawa Tengah,” kata Rahmat, Rabu (11/10/2023).
Rahmat mengatakan pada Rabu sekitar pukul 02.30 dini hari, jenazah almarhumah telah dibawa oleh pihak keluarga untuk dimakamkan Cilacap.
“Pihak keluarga menyampaikan bahwa mereka telah ikhlas melepas kepergian ananda Nadaa. Mereka juga menolak untuk dilakukan autopsi,” bebernya.
Sebelumnya, Nadaa Ditemukan tewas tergeletak di jalan usai melompat dari lantai P4 gedung parkir Mal Paragon, Semarang, Jawa Tengah, Selasa (10/10/2023).
Korban dipastikan loncat bunuh diri dan nekat melompat dari parkiran mal usai ditemukan sepucuk surat yang berisi pesan terakhir kepada keluarga.
“Petugas menemukan sebuah tas yang dicurigai milik korban di parkiran P4 diposisi samping pembatas pagar. Dari dalam tas, ditemukan identitas dengan inisial NJW (20) warga Kalipancur, Ngalian dan secarik kertas yang bertuliskan kalimat seolah-olah pamitan dengan keluarganya. Yang jelas, tas itu milik korban atau tidak masih kita selidiki,” kata Kapolsek Semarang Tengah Kompol Indra Romantika dikutip dari Inilahjateng.com, Selasa (10/10/2023).