Sulsel

Titik Rawan Macet di Sulsel Saat Natal dan Tahun Baru

Antisipasi Kemacetan dan Kecelakaan

INILAHSULSEL.COM, MAKASSAR – Perayaan natal dan tahun baru (Nataru) semakin dekat. Seperti pergantian tahun sebelum-sebelumnya, malam tahun baru dilalui dengan berbagai perayaan.

Olenya itu, Balai Pengelolaan Transportasi Darat (BPTD) Sulsel mencatat terdapat 20 titik potensi kemacetan di Sulsel saat Natal dan Tahun Baru 2024. Ini tersebar di berbagai daerah di Sulsel dari Kabupaten Bulukumba di selatan hingga Kabupaten Luwu di utara.

Kepala BPTD Sulsel, Bahar menyampaikan ada beberapa penyebab terjadinya kemacetan yakni perbaikan dan pelebaran jalan, perbaikan jembatan di Palopo hingga waktu keberangkatan yang serentak.

“Selain itu, minat dan tujuan destinasi wisata masyarakat relatif sama saat perayaan Nataru,” kata Bahar, Jumat (15/12/2023).

Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Angkutan Umum Dishub Sulsel, Mansyur Yahya mengungkapkan pihaknya akan membentuk pos koordinasi di beberapa titik di wilayah Sulsel. Hal ini demi memudahkan koordinasi dan pengawasan daerah yang rawan kemacetan dan kecelakaan.

Pihaknya juga bersama stakeholder akan melakukan inspeksi keselamatan lalu lintas secara terpadu pada sarana transportasi darat, laut dan udara.

“Kami juga akan melakukan pengaturan arus lalu lintas secara terpadu pada tempat-tempat ibadah dan daerah rawan kemacetan dan kecelakaan,” sebutnya.

Berikut 20 daerah rawan kemacetan di Sulsel:

1. Ruas Jalan Pasar Sentral Sam Ratulangi, Kabupaten Bulukumba
2. Ruas Jalan Pasar Lambocca, Kabupaten Bantaeng
3. Jalan Poros Panaikang KM 42, Kabupaten Takalar
4. Jalan Poros Gowa-Takalar KM 1, Kabupaten Gowa
5. Ruas jalan Jembatan Kembar, Kabupaten Gowa
6. Pertigaan Jalan A.P Pettarani – Sultan Hasanuddin, Kota Makassar
7. Pertigaan Ruas jalan Antang Raya – Bukit Baruga, Kota Makassar
8. Ruas Jalan Dusun Bulu Tanai Batas Maros Makassar, Kabupaten Maros
9. Jalan Poros Camba, Kabupaten Maros
10. Perempatan Bungoro, Kabupaten Pangkep
11. Jalan Lahalade Perempatan Jalan Ahmad Yani – Ablam, Kota Parepare
12. Jalan Besse Kajuara, Kabupaten Bone
13. Jalan Sukawati, Kabupaten Bone
14. Jalan Poros Watampone – Makassar KM 17-18, Kabupaten Bone
15. Jalan Jawa – Jalan Kartini, Kabupaten Wajo
16. Jalan Jenderal Sudirman, Kabupaten Wajo
17. Jalan Jenderal Sudirman Sampoddo, Kota Palopo
18. Ruas Jalan Batas Luwu Palopo, Kabupaten Luwu
19. Ruas Jalan Pasar Sudu KM 35-37, Kabupaten Enrekang
20. Pertigaan Jalan Pontiku – Jalan Strada, Kabupaten Toraja.

Back to top button