News
Gempa Larantuka 7,4 Magnitudo, Tsunami Terdeteksi di Marapokot

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan gempa yang terjadi di Larantuka, Nusa Tenggara Timur (NTT) bermagnitudo 7,4 berpotensi tsunami.
Bahkan tsunami telah terdeteksi di Marapokot pukul 10.36 WIB. BMKG juga menuliskan peringatan dini potensi tsunami ini diteruskan kepada masyarakat untuk menyelamatkan diri.
Sebelumnya BMKG mengeluarkan peringatan dini potensi gempa bumi susulan yang terjadi di Maluku, NTB, NTT, Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara.
Peringatan ini disampaikan BMKG usai gempa magnitudo 7,5 yang mengguncang Barat Laut Larantuka-NTT pada Selasa (14/12/2021).