Teknologi Virtual Assistant Warnai Ajang Lari Sehat 2024

Ribuan peserta dengan penuh antusiasme mengikuti ajang lari DocoRun Run For Health 2024, sebuah event olahraga yang sukses menyatukan berbagai kalangan masyarakat dalam semangat hidup sehat.
Acara yang diselenggarakan pada akhir pekan kemarin ini menghadirkan dua kategori lari yaitu 5K dan 10K. DocoRun yang didukung oleh misimo.co sebagai Event Organizer (EO) sukses menciptakan suasana kebersamaan dan keceriaan bagi seluruh peserta, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Keberhasilan ini ditandai dengan penyelenggaraan yang rapi, rute lari yang steril, berbagai spot foto menarik, dan kehadiran docobot sebagai Technology Virtual Assistant yang menjadi salah satu sorotan utama.
Selain kegiatan lari, DocoRun juga menghadirkan berbagai aktivitas tambahan seperti Zumba, pertunjukan musik, permainan, dan kuliner, yang semakin menambah keseruan acara. Yudis Tuasamu, selaku Chief of Committee DocoRun, menyatakan kegembiraannya atas antusiasme para peserta.
“Acara ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga menjadi wadah untuk Docotel dan para partner IT kami mensosialisasikan solusi digital yang kami miliki. Ingat DocoRun, Ingat Docotel, Docotel Your Trusted IT Partner,” ujar Yudis dalam siaran persnya, Kamis (22/8/2024).
Kesuksesan DocoRun Run For Health 2024 semakin memperkuat komitmen Docotel Teknologi dalam mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya gaya hidup sehat melalui teknologi.
Acara ini tidak hanya menjadi momen yang tak terlupakan, tetapi juga wadah untuk memperkokoh komunitas dalam semangat hidup sehat.
Natasha, salah satu peserta lari, menyatakan kekagumannya atas inovasi teknologi yang diterapkan dalam acara ini.
“Docobot dan Docoblast rutin mengingatkan kami, mulai dari proses pengambilan RPC hingga persiapan sebelum lari. Ini pengalaman pertama bagi saya,” ungkap Natasha.
Dalam penutupan acara, Nico Amon, CEO PT Docotel Teknologi, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah berkolaborasi untuk kesuksesan acara ini.
“Tanpa kolaborasi semua pihak, acara hari ini tidak akan berlangsung sebaik ini. DocoRun Run for Health, Docotel Your Trusted IT Partner,” ujar Nico.
DocoRun Run For Health 2024 merupakan event lari pertama yang disponsori oleh sejumlah perusahaan IT seperti Solusi Pembayaran Elektronik (SPE), Tilaka, Dhealth, Indocyber, Mega Cyber Security, Alumagubi, Fazpass, dan Indonusa.
Acara ini dibuka oleh Nico Amon, Chief Executive Officer Docotel Teknologi, didampingi oleh Yudis Tuasamu, Chief of Business Docotel Teknologi sekaligus Chief of Committee DocoRun, serta jajaran eksekutif lainnya dan perwakilan dari berbagai pihak terkait, termasuk Brigjen TNI Purn Dr. Noch T. Mallisa dari Kantor Staf Kepresidenan dan Eddy Sulitijanto, Deputi Direktur BPJS Wilayah 2.