Jonatan Christie: Saya Sudah Maksimal, Kunlavut Pantas Juara

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, mengaku telah memberikan permainan terbaiknya meski harus puas menjadi runner-up di ajang Indonesia Masters 2025.
Tampil di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (26/1/2025), Jonatan kalah lewat duel sengit tiga gim melawan Kunlavut Vitidsarn (Thailand) 21-18, 17-21, 18-21 dalam tempo 1 jam 17 menit.
“Pertama-tama, saya mau mengucapkan puji Tuhan. Walaupun belum meraih hasil yang maksimal, saya sudah melakukan yang terbaik dari apa yang bisa saya lakukan hari ini,” kata Jonatan usai laga.
Walau sudah mengeluarkan seluruh tenaga, Jonatan mengatakan, lawan sangat bermain rapi hari ini. Untuk itu, ia juga memberikan apresiasi tinggi kepada Kunlavut yang tampil luar biasa sepanjang laga.
“Memang Kunlavut bermain sangat baik. Dia sangat sabar, mencoba lebih tenang, dan benar-benar berusaha untuk tidak gampang mati sendiri,” ujar unggulan tiga turnamen itu.
Jonatan juga memuji keuletan lawannya yang berhasil bertahan dalam permainan reli panjang di set ketiga. Sepanjang laga, kata Jonatan, Kunlavut juga tampil lebih sabar dan bertahan dengan baik hingga berhasil menguasai jalannya pertandingan.
“Permainannya hari ini memang sangat baik. Jadi, menurut saya, dia pantas menjadi juara,” tambah pemain yang akrab disapa Jojo itu.
Lebih jauh, Jonatan bilang, perubahan kondisi lapangan menjadi salah satu tantangan dalam pertandingan hari ini. Namun, ia menegaskan hal itu bukan alasan kekalahannya, melainkan justru bukti kualitas permainan Kunlavut.
“Kondisi di lapangan kembali berubah lagi setelah kemarin juga berubah. Hari ini cukup berbeda, dan adaptasi di lapangan membuat saya sedikit kagok,” katanya.
“Tapi saya yakin Kunlavut juga merasakan hal yang sama, jadi ini bukan alasan. Kunlavut bermain sangat baik dengan serangan dan pertahanannya yang bagus. Dia juga lebih sabar, dan itu membuatnya layak menang,” jelas dia menambahkan.