News

Surya Paloh: Pak Prabowo tak Usah Pikirkan NasDem Dapat Kursi Menteri Berapa


Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh meminta presiden terpilih Prabowo Subianto untuk tidak terlalu memikirkan jumlah kursi menteri untuk NasDem.

Pernyataan itu ia sampaikan saat penutupan Kongres III NasDem di Jakarta Convention Center (JCC), Selasa (27/8/2024).

“Bapak Presiden terpilih Prabowo, enggak usah terlalu memikirkan NasDem ini harus dapat kursi (menteri) berapa,” kata Paloh disambut tawa tamu Kongres.

Namun, Paloh meminta Prabowo tidak meragukan ketulusan hati NasDem untuk berkontribusi dalam pemerintahannya bersama Gibran Rakabuming Raka.

“Harapan kami, jadikanlah NasDem sahabat seperjuangan, untuk membangun bangsa ini di waktu kepemimpinan anda ini,” ucapnya.

Ia menyebut, NasDem akan berupaya semaksimal mungkin untuk membantu pemerintahan yang dipimpin Prabowo ke depan.

Baca Juga:  Pembelian 24 Pesawat Tempur AS Masih Proses, Keputusan di Pemerintah Pusat dan Kemenkeu

“Itu niat baik untuk memberikan upaya-upaya yang optimal, konstribusi ide, dan pemikiran yang insyaAllah memang diniatkan agar pemerintahan, roda administratif yang bisa berjalan secara efektif dan efisien. Kemajuan demi kemajuan yang ke arah lebih baik, itulah yang merupakan harapan bagi Nasdem,” ujar Paloh.

Back to top button