News

Jelang Penetapan, KPU RI Ingatkan Semua Pihak Jaga Situasi Kehangatan Kampanye


Ketua KPU RI Mochammad Afifudin mengingatkan seluruh elemen masyarakat untuk menjaga situasi kehangatan kampanye. Sebab, tiga hari setelah penetapan, para cakada sudah memasuki tahapan kampanye.

“Yang lebih penting dari itu teman-teman sekalian, tahapan pilkada ini terutama di masa kampanye biasanya muncul kemeriahan, kegembiraan. Kehangatan situasi kampanye mari sama-sama kita pelihara kita jaga untuk tidak sampai overheat itu, panasnya melebihi dari kehangatan yang semestinya,” kata Afif kepada wartawan dikutip Sabtu (21/9/2024).

Afif mengakui bahwa di dalam sebuah kompetisi tidak akan menarik jika tidak hangat ataupun tidak meriah.

Untuk itu, pihaknya menginginkan seluruh elemen yang terlibat, baik dari cakada itu sendiri maupun masyarakat dan partai politik, untuk tetap menjaga agar situasi aman dan nyaman.

Baca Juga:  Prabowo-Gibran Bakal Salat Ied di Istiqlal Besok

“Tentu kami butuh visi-visi yang baik dari para calon tersosialisasikan oleh teman-teman dan pada saat yang sama kegiatan-kegiatan berupa debat calon dan seterusnya, karena pemilu pilkadanya dilakukan di masa yang serentak,” ujarnya.

Sebagai informasi, KPU seluruh daerah akan menetapkan pasangan calon pada 22 September 2024. Lalu, para cakada yang telah ditetapkan akan diundi nomor urutnya pada 23 September 2024. Setelah itu, kampanye Pilkada 2024 akan dimulai sejak 25 September sampai 23 November 2024.
 

Back to top button