News

Yacht Berbendera Malaysia Terdampar di Pantai Bali

Sebuah yacht berbendera Malaysia ditemukan terdampar di Pantai sebelah utara SPN Singaraja, Kelurahan Banyuasri, Kecamatan Buleleng, Bali.

Para nelayan setempat awalnya terkejut dengan temuan kapal jenis yacht berbendera asing tersebut, dan langsung melapor ke pihak kepolisian. Polairud Polres Buleleng pun segera melakukan pengecekan terhadap yacht tanpa awak yang kini karam di pantai.

Kasi Humas Polres Buleleng Iptu I Gede Sumarjaya menjelaskan pihaknya telah melakukan pemeriksaan atas kepemilikan yacht yang diketahui adalah warga Australia yang juga pemilik Hotel The Lovina di Singaraja, Kabupaten Buleleng.

“Itu kapal lepas ikatan dan akhirnya terdampar di sana. Pemiliknya pemilik hotel The Lovina,” katanya, Kamis (24/2/2022).

Dari hasil keterangan yang didapat, pemilik yacht menyandarkan di depan hotelnya. Namun tanpa diketahui, tali ikatannya terlepas hingga terombang-ambing jauh ke tengah lautan.

Baca Juga:  Pemprov DKI Godok Aturan Pendatang Baru tak Bisa Dapat Bansos, Mesti Tinggal 10 Tahun Dulu

Sampai akhirnya terdampar di pantai yang jaraknya mencapai sekitar 3 kilometer dari hotel.

Perihal bendera Malaysia yang terpasang di yacht, pihak kepolisian beralasan bahwa ada kemungkinan kapal tersebut dibeli di negara tersebut.

“Mungkin dia belinya di sana dan sudah dapat dari izin dari Benoa untuk berlayar ke Singaraja,” jelasnya.

Back to top button