News

Ratusan Korban Meninggal, Jokowi Perintahkan Liga 1 Dihentikan Sementara

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menginstruksikan penghentian sementara kompetisi Liga 1 yang baru saja memakan ratusan korban jiwa pendukung klub sepak bola.

“Saya menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya 129 orang saudara-saudara kita dalam tragedi sepak bola di Kanjuruhan, Malamg, Jawa Timur,” kata Jokowi dalam siaran pers yang ditayangkan di kanal Youtube Sekretariat Presiden,” Minggu (2/10/2022).

Dia juga meminta Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa untuk memonitor khusus layanan medis bagi korban yang sedang dirawat di rumah sakit.

Selanjutnya, mantan gubernur DKI Jakarta itu juga memerintahkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk menginvestigasi kejadian ini.

Baca Juga:  Polisi Usut Insiden Jatuhnya Pengunjung Jatim Part 1 dari Wahana Pendulum 360

“Untuk itu, saya juga memerintahkan PSSI untuk menghentikan sementara Liga 1 sampai evaluasi dan perbaikan prosedur pengamanan dilakukan,” ucap Jokowi.

Dia menyesali kejadian ini dan berharap tidak ada lagi peristiwa yang memakan ratusan korban jiwa seperti ini.

Diketahui, ratusan orang meninggal dalam tragedi yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang, pascapertandingan antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya, Sabtu malam (1/10/2022).

Kapolda Jawa Timur Irjen Nico Afinta menjelaskan sebanyak 34 orang dilaporkan meninggal di Stadion Kanjuruhan, sementara sisanya meninggal saat mendapatkan pertolongan di sejumlah rumah sakit setempat. Adapun ratusan menderita orang luka-luka.

Selain korban meninggal, tercatat ada 13 unit kendaraan yang mengalami kerusakan, 10 di antaranya merupakan kendaraan Polri.

Baca Juga:  17 Persen Pemudik Telah Kembali ke Jakarta Lewat Tol Trans Jawa

Back to top button