News

Puan Sebut Nama Etho Masih Jadi Opsi Cawapres Pendamping Ganjar

Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani menyebut nama Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir (Etho) masih menjadi salah satu kandidat cawapres pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

“Ya, di PDI Perjuangan sih tetap ada nama tersebut (Erick Thohir),” kata Puan ditemui usai menghadiri HUT ke-78 RI di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (17/8/2023).

Puan mempersilahkan kepada Etho dan parpol pendukungnya untuk mempertimbangkan opsi untuk bergabung atau tidak. Hingga saat ini nama Etho masih masuk nominasi lima kandidat cawapres pendamping Ganjar Pranowo.

Namun, PDI Perjuangan masih membuka opsi lain karena waktu pendaftaran capres dan cawapres masih dua bulan lagi.

Baca Juga:  Didampingi Happy, Puan Maharani Hadiri Halal Bihalal di Kediaman Muzani

“Jadi, masih cukup kami lihat rekam jejak, track record, tentu kemudian hal-hal yang sevisi atau tidak, atau juga seperti yang tadi ditanyakan, apakah yang bersangkutan berkenan atau tidak bergabung dengan PDI Perjuangan, atau sudah ada pilihan dengan bakal capres yang lain,” ujar Puan.

Sebagai informasi, saat ini Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri sudah mengantongi lima nama kandidat cawapres pendamping Ganjar Pranowo. Lima nama ini merupakan hasil dari penyarikan 10 nama yang sebelumnya sempat diungkapkan ke publik.

Lima nama kandidat cawapres tersebut, yakni Sandiaga Salahudin Uno, Erick Thohir (Etho), Andika Perkasa, Agus Harimurti Yudhoyono, dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

Baca Juga:  BUMN Sebar 42 Titik Posko Mudik Dukung Keselamatan Pemudik

Back to top button