Menteri Erick Dorong BUMN Bantu UMKM Naik Kelas dan Wujudkan Ketahanan Pangan

Menteri BUMN Erick Thohir (Etho) mendorong perusahaan pelat merah membantu sektor UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) lebih berdaya saing, serta mewujudkan ketahanan pangan.
Disampaikan Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Sinulingga, BUMN perlu menciptakan program konkret yang bertujuan mendorong pelaku UMKM bisa naik kelas.
“Misalnya merancang program pelatihan atau pendampingan terhadap pelaku UMKM. Atau membantu akses pasar. Itu arahan dari Pak Menteri BUMN,” kata Arya, dikutip Rabu (15/1/2025).
Gayung bersambut, PT Semen Indonesia (Persero/SIG) Tbk telah membuktikan komitmen mendorong UMKM naik kelas serta kemandirian pangan. Bantuan diberikan kepada kelompok usaha peternakan Puyuh Andalas (Pulas) yang berhasil mengembangkan bisnis telur burung puyuh. Produksi per hari, saat ini, mencapai lebih dari 4.000 butir. Â
Corporate Secretary SIG, Vita Mahreyni mengatakan, program pendampingan terhadap UMKM ini, menjadi bagian dari komitmen SIG dalam menciptakan nilai tambah bagi masyarakat. “Selama ini, SIG melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) terus memberikan bantuan dan  pendampingan kepada para pegiat UMKM agar berdaya saing dan mampu mengembangkan usaha,” kata Vita.
Inisiatif tersebut, kata dia, sesuai dengan pilar keberlanjutan SIG dalam menciptakan nilai untuk karyawan dan komunitas  dalam Sustainability Roadmap SIG 2030, yang menjadi panduan bagi seluruh entitas usaha SIG.
“Contohnya, kisah sukses kelompok usaha Puyuh Andalas binaan PT Solusi Bangun Andalas (PT SBA) selaku unit usaha SIG, merupakan bukti nyata kepedulian Perusahaan terhadap pengusaha lokal yang diharapkan dapat berkontribusi terhadap ekonomi daerah,” kata Vita .
Dia menambahkan, kelompok usaha Puyuh Andalas mampu memproduksi hingga 4.000 butir telur puyuh per hari. Hasilnya dijual ke pasar tradisional hingga swalayan dan pusat perbelanjaan terkemuka di Kabupaten Aceh Besar. ”Omzetnya Rp1,5 juta per hari atau mencapai Rp45 juta per bulan,” katanya.
Informasi saja, kelompok usaha puyuh Andalas ini mulai menjalankan usaha pada 2021 di Gampong Lampaya, Lhoknga, Aceh Besar, wilayah ring 1 Pabrik SIG di Lhoknga yang dioperasikan unit usaha SIG, yaitu PT SBA.
Â