MVP Pictures Rilis Poster dan Trailer Resmi ‘Tuhan Izinkan Aku Berdosa’

Setelah teaser-nya mendapat sambutan yang positif dari penggemar film Indonesia, MVP Pictures akhirnya menggelar jumpa pers perilisan poster dan trailer resmi film Tuhan Izinkan Aku Berdosa di XXI Epicentrum, Jakarta pada Selasa (30/4/2024) malam.
Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa merupakan film yang diproduseri Raam Punjabi dan disutradarai Hanung Bramantyo. Film ini merupakan adaptasi dari novel laris berjudul Tuhan Izinkan Aku Menjadi Pelacur karya Muhidin M Dahlan.
Jumpa pers tersebut dihadiri oleh Raam Punjabi, Hanung Bramantyo, dan para cast Tuhan Izinkan Aku Berdosa, yaitu Aghniny Haque, Djenar Maesa Ayu, Andri Mashadi, Donny Damara, Samo Rafael, Nugie, Ridwan Raoul Rohaz, Keanu Angelo dan Nikita Mirzani.
“Sejarah saya bekerjasama dengan Hanung Bramantyo sudah menghasilkan karya-karya film yang menjadi panutan dan berhasil menjadi daya tarik tersendiri untuk industri film kita. Semoga setelah menunggu lama, para penggemar film Indonesia bisa terpuaskan dengan trailer ini dan Pers Rilis menyaksikan film Tuhan Izinkan Aku Berdosa di bioskop mulai 22 Mei 2024,” ujar Raam Punjabi.

“Untuk film Tuhan Izinkan Aku Berdosa, kami melakukan hal yang baru. Lewat special screening, kami mencoba mempresentasikan film ini ke masyarakat secara eksklusif. Setelah melihat reaksi penonton, kami semakin yakin film yang mengangkat isu penting namun sensitif ini bisa tayang di bioskop dan diterima oleh masyarakat,” ucap Hanung Bramantyo.
Djenar Maesa Ayu yang memeran karakter Ami di film ini, memuji MVP Pictures dan Hanung yang telah berani menggarap film ini.
“Saya salut dan berterimakasih kepada Pak Raam dan Mas Hanung yang mau mengangkat tema yang sangat sensitif ini dengan segala resiko yang akan kami hadapi,” ujar Djenar.
Sementara, Aghniny Haque yang berperan sebagai Kiran, pun sangat antusias Tuhan Izinkan Aku Berdosa akhirnya akan tayang di bioskop. Aghniny mengaku aktingnya di film menjadi pencapaian yang baru untuk dirinya.
“Aku mengucapkan terimakasih untuk Mas Hanung dan Pak Raam yang selalu memberikan peran menantang buat aku. Buat aku, peran Kiran adalah pencapaian baru buat aku di dunia akting. Di film ini, aku berakting sebagai dua peran, satu sebagai Kiran yang soleha, dan satu lagi Kiran yang mencari jati diri,” ucapnya.
Tuhan Izinkan Aku Berdosa mulai tayang di bioskop mulai 22 Mei 2024. Sebelumnya, film yang naskahnya ditulis oleh Ifan Ismail ini mendapat sambutan yang meriah saat diputar di Jakarta Film Week 2023 dan Jogja-NETPAC Asian Film Festival 2023.
Berikut ini sinopsis resmi Tuhan Izinkan Aku Berdosa:
Kiran, mahasiswi dari keluarga miskin di desa namun taat beragama, pintar dan juga kritis terhadap kemunafikan, terjebak dalam kelompok agama garis keras yang dipimpin oleh Abu Darda. Alih-alih mendapatkan hidayah, Kiran justru mendapatkan cobaan berat yang datang bertubi-tubi padanya.
Berawal dari dirinya yang hendak dijadikan istri ketiga oleh Abu Darda, yang tentu saja sangat bertentangan dengan prinsipnya; yang kemudian membawanya dituduh mencemarkan nama baik sang Imam hingga mendapat ancaman fisik.
Orang tuanya di desa juga turut menuduhnya sebagai anak yang berani melawan ulama. Puncaknya, dia mendapatkan pelecehan seksual dari dosen pembimbingnya dan teman kuliah yang dikenal alim dan taat di kampusnya.
Karena tak tahan, Kiran lantas menggugat pada Sang Khalik atas segala cobaan yang menimpanya:
“Ya Rabb? Jika pengabdianku pada-Mu justru Kau balas dengan cobaan yang berat, lantas apa cobaan bagi orang-orang munafik yang telah melecehkan perempuan seperti hamba? Lihatlah, ya Allah! Aku akan jadikan tubuhku ini martir untuk mengungkap kemunafikan hamba-Mu yang sok suci itu!”
Sejak saat itu, Kiran mengabdikan dirinya pada kegelapan dunia demi mengungkap manusia-manusia munafik, yang dengan kekuasaannya, banyak menipu umat seperti orang tuanya hingga jatuh dalam kepercayaan yang buta pada mereka.
Apakah Kiran berhasil mengungkap kemunafikan tersebut? Ataukah justru dia makin dalam terpuruk dalam lembah dosa?