News

KPU Jakarta Akui Logistik bagi Pemilih Difabel Belum Terdistribusi

Sabtu, 26 Oktober 2024 – 18:00 WIB

Ketua KPU Jakarta Wahyu Dinata (Tengah, podium) (Foto: Inilah.com/Clara)

Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp Inilah.com

+ Gabung

Jelang satu bulan hari pencoblosan, persiapan logistik untuk Pilkada Jakarta 2024 diklaim sudah rampung 90 persen. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jakarta Wahyu Dinata mengatakan pihaknya tinggal menunggu beberapa logistik lainnya tiba.

“Logistik Alhamdulillah kita sudah 90 persen lebih, hanya tinggal beberapa alat kelengkapan aja yang perlu kita tunggu kedatangannya dari penyedia,” kata Wahyu kepada wartawan, Jakarta, Sabtu (26/10/2024).

Ia menjelaskan, logistik yang belum terpenuhi adalah alat bantu tuna netra, sampul dan formulir yang nantinya akan didistribusikan langsung ke jajarannya di tingkat kabupaten maupun kota.

Baca Juga:  Contraflow Tol Jagorawi Arah Puncak Diberlakukan Mulai Minggu Pagi

Advertisement

Wahyu menambahkan, 90 persen kesediaan logistik yang saat ini berada di gudang sudah terdistribusikan. Ia juga menekankan, logistik yang disimpan aman dan bebas dari banjir.

“Insya Allah (aman) kita punya standar gudang ya. Standar gudang pertama harus bebas dari banjir terus memastikan tidak ada rayap dan harus dilengkapi dengan pengamanan CCTV jadi sudah ada standar gudang yang kita miliki,” jelas Wahyu.

Anggota KPU Jakarta Dody Wijaya mengaku logistik terkait surat suara Pilgub Jakarta 2024 sudah masuk ke gedung KPU kabupaten/kota. Pihaknya telah melakukan sortir dan lipat selama 10 hari.

“Targetnya tanggal 30 Oktober sortir dan lipat surat suara sudah selesai, sambil kita tunggu yang lain semua lengkap, nanti akan dilakukan pengesetan dan akan dikirimkan paling lambat h-1 ke TPS,” kata Dody saat ditemui di Jakarta Pusat, Kamis (24/10/2024)

Baca Juga:  Pemerintah Abai, Perlu Segera Tunjuk Dubes RI untuk Negosiasi Aturan Tarif AS

“Kecuali Kepulauan Seribu, berharap Kepulauan Seribu kita distribusi lebih awal untuk mengantisipasi gelombang tinggi,” tuturnya menambahkan.

Topik

BERITA TERKAIT

Back to top button