SulselNews

Dapat Nomor Urut 2 di Pilgub Sulsel, Jubir Andalan Hati Sebut Lambang Keseimbangan 

INILAHSULSEL.COM, MAKASSAR – Juru Bicara (Jubir) Andalan Hati, Muhammad Ramli Rahim ikut mengomentari soal nomor urut 2 yang didapatkan Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel.

Menurut Muhammad Ramli, nomor urut dua sangat cocok untuk Andalan Hati yang berarti Andi Sudirman sebagai calon berstatus incumben diinginkan masyarakat melanjutkan kepemimpinannya dua periode.

“Dan ini adalah lambang keseimbangan, karena semua yang diciptakan di dunia berpasang-pasangan,” kata Ramli, Senin (23/9/2024).

Sehingga lanjut dia, nomor urut 2 yang didapatkan Paslon Andalan Hati menguatkan kalau kemenangan Pilgub Sulsel 2024 semakin dekat. Terlebih berbagai hasil survei terus menempatkan pasangan tersebut di posisi tertinggi.

“Kami melihat ini adalah tanda kemenangan Andalan Hati yang surveinya bahkan mencapai 70 persen,” imbuhnya.

Baca Juga:  17 Persen Pemudik Telah Kembali ke Jakarta Lewat Tol Trans Jawa

Sebelumnya, Andi Sudirman Sulaiman menilai nomor urut 2 biasa saja menandakan kemenangan. Pasalnya, pada Pilpres 2024, pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka juga mendapat nomor urut 2 dan keluar sebagai pemenang.

“Nomornya sama dengan presiden terpilih. Maknanya memang sama dengan Indonesia Maju dan Sulsel Maju,” imbuh pria yang akrab disapa Andalan ini.

Diketahui, penetapan nomor urut bagi Paslon di Pilgub Sulsel 2024 berlangsung dalam rapat pleno terbuka dengan agenda pencabutan nomor urut yang dilaksanakan KPU Sulsel di Hotel Claro, Makassar pada hari ini. Pasangan Andi Sudirman-Fatmawati mendapat nomor urut 2 dan Pasangan Moh Ramdham Pomanto-Azhar Rasyad mendapst nomor urut 1.

Back to top button