Soal Visi dan Misi, Pramono-Rano Baru akan Serahkan ke KPU Malam Ini

Visi dan misi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno baru akan diinput ke situs Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah Jakarta, malam nanti.
“Kami sudah mempersiapkan. Nanti jam 24.00 WIB sudah harus diterima oleh KPUD. dan kami sudah selesai, sehingga tidak ada masalah itu,” kata Pramono di Jalan Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat, Minggu (8/9/2024).
Namun, Pramono masih enggan membeberkan apa saja visi dan misi yang akan mereka bawa dalam Pilkada Jakarta 2024.
“Tapi kami tidak mau mendahului apa yg sudah kami persiapkan belum-belum sudah disampaikan ke ruang publik, nanti dipikir kampanye,” ucapnya.
Sebelumnya, Pramono mengatakan jika dirinya telah memiliki visi-misi untuk mengatasi sejumlah masalah di Jakarta. Berbekal pengalamannya di Pemerintahan selaku Sekretaris Kabinet, Pramono merasa siap menghadapi tantangan yang ada dan mengatakan bahwa permasalahan Jakarta sudah di luar kepala.
“Kan sudah saya sampaikan berkali-kali mengenai apa yang akan kami lakukan. Jadi mengenai itu kami sudah siap,” kata Pramono saat ditemui di Warung si Doel, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Sabtu (31/8/2024).
Diketahui, pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Pramono Anung-Rano Karno diusung oleh PDIP. Keduanya telah mendaftar ke KPUD Jakarta pada Rabu (28/8/2024).