News

Kala Tembang Nuansa Keroncong Iringi Perpisahan Anies-Riza: dari Nonton Bioskop hingga Nurlela

Sejumlah pertunjukkan seni meramaikan acara perpisahan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan-Ahmad Riza Patria di kawasan Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Minggu (16/10/2022). Salah satunya pentas musik keroncong dari Balai Keroncong Jakarta yang menambah kesemarakan acara perpisahan Anies-Riza tersebut.

Dalam penampilannya, grup tersebut membawakan lagu dengan nuansa keroncong seperti Surilang. Selain itu, sejumlah tembang lawas yang pernah populer di telinga masyarakat Tanah Air juga dinyanyikan seperti Nonton Bioskop hingga Nurlela.

“Hari ini bawain lagu yang pertama Nonton Bioskop, yang kedua Surilang, yang ketiga Gang Kelinci dan yang terakhir tadi semua pada nyanyi Nurlela,” kata Koordinator Balai Keroncong Jakarta, Santana saat ditemui Inilah.com.

Baca Juga:  UGM Jalin Komunikasi dengan Polisi terkait Ijazah Jokowi, Siapkan Data untuk Penyelidikan

Beberapa lagu tersebut mampu menghidupkan suasana dan menambah

Grup yang terbentuk sejak 2015 itu sudah sering tampil dalam acara musik di Ibu Kota. Musik keroncong sendiri banyak disukai oleh masyarakat Indonesia.

Santana menyebut grup yang dipimpinnya tidak menutup kemungkinan memasukkan unsur lagu modern ke dalam musik keroncong yang mereka mainkan.

“Bedanya keroncong ini dengan yang lain, keroncong kami tidak ada paten. Jadi dalam artian kreativitasnya terus mengijuti zaman, tapi tidak melupakan jati dirinya (keroncong),” ujar Santana.

Back to top button