Thailand Open 2022: The Daddies Kandas, Indonesia Sisakan Satu Wakil di Semifinal

Ganda putra unggulan Indonesia Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan harus kandas di perempat final Thailand Open 2022 setelah dikalahkan wakil Denmark,Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.
The Daddies kalah dua gim langsung 13-21 dan 15-21 dalam waktu 30 menit. Ini merupakan kali pertama Astrup/Rasmussen berhasil menang atas Ahsan/Hendra. Dalam enam pertandingan sebelumnya, mereka selalu kalah.
Pada pertandingan di Lapangan 1 Impact Arena Bangkok, Jumat (20/5) malam WIB, Daddies sebenarnya mampu unggul 11-9 saat interval gim pertama.
Tapi Astrup/Rasmussen yang merupakan unggulan ketujuh di turnamen Super 500 ini mampu mengejar perolehan poin Daddies, bahkan menang 21-13.
Pada gim kedua, The Daddies kembali memimpin 11-10 saat interval. Namun lagi-lagi Astrup/Rasmussen berhasil menyamakan kedudukan 11-11, lalu perolehan poinnya terus melaju dan menang 21-15.
Dengan hasil ini, Indonesia tinggal menyisakan satu wakil di partai semifinal Thailand Open 2022 melalui Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Fajar/Rian sukses menembus semifinal usai mengalahkan perlawanan duo Jepang Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi 21-13, 19-21, dan 21-4 dalam durasi 49 menit.
Di semifinal, Fajar/Rian akan menghadapi pasangan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, Sabtu (21/5/2022) siang.
Sebelumnya tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito juga harus kandas setelah dikalahkan Lee Zii Jia asal Malaysia.
Dalam pertandingan selama tiga gim dengan durasi 56 menit, Shesar kalah 10-21, 21-14, 16-21. Ini menjadi kekalahan keempat Shesar dalam tujuh pertemuan dengan Lee Zii Jia.