Sulsel

Ganjar Bicara Pembangunan Indonesia Timur di Acara ICMI

Akses Pendidikan yang Baik Dibutuhkan untuk Meningkatkan SDM

INILAHSULSEL.COM, MAKASSAR – Bakal calon presiden Ganjar Pranowo hadir di Kota Makassar Sabtu (4/11/2023) siang. Kedatangan tersebut untuk memenuhi undangan sebagai pembicara di forum Dialog Cendekia yang digelar Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI).

Dalam kegiatan yang dilakukan di Hotel Four Points By Sheraton Kota Makassar itu, Ganjar dan ICMI membahas tentang pembangunan di kawasan Indonesia Timur.

“Ada dua yang kita bicarakan. Satu yang terkait dengan pembangunan Indonesia Timur, karena ICMI yang meminta kami membicarakan itu, yang kedua soal potensi-potensi ekonomi, salah satunya adalah pangan,” kata Ganjar saat memberi keterangan kepada wartawan.

Ganjar pun mengaku bangga dengan sejumlah masukan yang diberikan dari para pakar di ICMI.

“Tadi pak Ilham Habibie menyampaikan bagaimana industrialisasi, inikan baru permulaan, kita butuh kesenjangan antar wilayah diperbaiki, kita butuh SDM yang bisa mengisi. Itu konsep yang sangat bagus dan sangat besar, dan itu menurut saya penting untuk kita membuat sebuah modeling untuk kita bisa lakukan dan kuncinya,” bebernya.

Selain itu, disebutkan pula tentang pentingnya meningkatkan Sumber Daya Manusia untuk generasi muda.

“Tadi Pak Aris juga menyampaikan bahwa SDMnya mesti unggul. Di Indonesia penting untuk membuat afirmasi lebih khususnya kepada anak-anak kita bisa mendapatkan akses pendidikan yang baik,” jelasnya.

Ganjar juga menyebut bahwa Prof Aswani menyampaikan kekayaan mineral di Indonesia Timur sangat besar, mulai dari Papua sampai Maluku.

“Dan itu adalah kekayaan yang luar biasa. Tidak cukup dieksploitasi hanya diambil saja lalu dijual dalam bentuk mentah tapi dibuat smelter, karena akan ada mineral yang sangat luar biasa dan itu biasanya nilainya tambah tinggi,” katanya.

Back to top button