Arena

Piala Sudirman 2025: Fajar/Rian Siap Rotasi, Sudah Jajal Kombinasi Baru dengan Bagas, Fikri, dan Daniel


Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengakui ada kemungkinan rotasi pada sektor ganda putra sebagai strategi menatap Piala Sudirman 2025.

Hal itu diutarakan Fajar usai digelarnya simulasi menuju Piala Sudirman 2025 yang digelar di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Senin (21/4/2025). Meski belum pasti, namun keduanya menyatakan siap bertukar pasangan.

“Melihat bongkar pasang mungkin kami belum tahu ya karena kami lihat situasi di sana kondisi juga, kadang-kadang ada yang latihan siap tanding, kadang ada juga yang kurang siap,” kata Fajar.

Fajar menegaskan, kesiapan pemain akan sangat memengaruhi keputusan pelatih merotasi pasangan di sektor ganda. Biasanya, kata Fajar, keputusan itu baru ditentukan setelah para pemain menjalani sesi latihan sehari jelang tanding.

Baca Juga:  Jadwal Siaran Langsung Liga Champions: Arsenal vs Real Madrid, Bayern vs Inter Malam Ini

“Jadi mungkin untuk bongkar pasang  saya belum tahu tapi mungkin sebelum-sebelumnya juga ada dan untuk tim dan indonesia siap-siap saja,” tuturnya.

Terlepas dari itu, Fajar mengatakan ,dia dan Rian sudah sempat menjalani latihan dengan pasangan berbeda. Fajar sempat berpasangan dengan Bagas Maulana dan Daniel Marthin.

Sementara, Rian berduet dengan Muhammad Shohibul Fikri.  Fokus utama saat itu kata dia, adalah mengombinasikan antara posisi pemain depan dan belakang

“Diskusi pelatih ya kemarin Rian juga sudah sama Fikri latihan, saya sama Bagas dan Daniel dicoba terus. Jadi pemain depan belakang dicoba-coba. Tapi mungkin persiapan jikala di sana ada urgent dan lain-lain,” katanya.

Sebagai pengingat, Indonesia membawa tiga pasang ganda putra di Piala Sudirman 2025, termasuk Fajar/Rian. Dua pasangan lainnya adalah Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana dan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin.

Baca Juga:  Pordasi Gandeng Sarga Bangun Fasilitas Pacuan Kuda Bertaraf Internasional di Pulomas

Adanya kemungkinan rotasi di sektor ganda putra terbuka lebar, mengingat ajang Piala Sudirman 2025 merupakan turnamen beregu campuran.

Sebelumnya, Ketua Umum (Ketum) PBSI Fadil Imran, mengatakan pihaknya memasang target Indonesia lolos ke partai final pada ajang yang terakhir kali dimenangkan tim Merah Putih pada edisi perdana tahun 1989 silam itu.

“Kami seluruh pengurus memberikan evaluasi setiap babak untuk kejuaraan Piala Sudirman ini, memang baru sekali kita mencapai juara,” ucapnya.

“Oleh sebab itu, seperti pengalaman Piala Thomas tahun yang lalu, kita bisa masuk final, demikian juga dengan Piala Uber. Itu menjadi target kita. Dengan kombinasi pemain muda seperti sekarang,” kata Fadil menambahkan.

Baca Juga:  Tolak Milan dan Roma, Ancelotti Pilih Brasil Demi Piala Dunia 2026

Back to top button