Sabar/Reza Kandas di Babak Pertama Indonesia Masters 2025

Langkah ganda putra, SabarKaryaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani harus terhenti di babak pertama Indonesia Masters 2025 usai takluk dari wakil non unggulan China, Xie Hao Nan/Zheng Wei Han.
Dalam laga yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (21/1/2025) ganda putra unggulan enam itu menyerah dalam pertarungan rubber game 21-15, 20-22, 18-21.
Usai laga, Sabar berujar kalau permainan mereka hari ini sebetulnya cukup dominan terutama di gim pertama. Sayang memasuki gim kedua dan ketiga, pola performa keduanya mengendur, lantaran terbawa permainan lawan.
“Ya Alhamdulillah puji syukur bisa menyelesaikan game ini tanpa cedera. Dan mungkin di match hari ini kami sempat unggul di game pertama, di game kedua dan ketiga kami ikut pola dari lawan. Jadi kami banyak ketekennya,” kata Sabar usai laga.
Sementara itu, hal senada juga disampaikan Reza. Bagi dia, kehilangan fokus menjadi faktor yang membuat mereka sulit memetik poin di gim kedua dan ketiga.
“Kurang lebih sama, kami bisa mengambil kemenangan di game pertama. Di game kedua di pas poin-poin abis kami mengejar disitu fokusnya agak menghilang, di game ketiga kita jadi tertekan sih,” ucap dia.
Selain itu, Reza tak menyangkal, angin menjadi faktor lain yang mempengaruhi penampilan mereka. Namun, ia tidak mau menjadikan hal tersebut sebagai alasan dari kekalahan kontra wakil China.
“Kalau angin, mungkin kami tahu di Istora memang angin,,tetapi lawannya merasakan hal yang sama, jadi itu tidak dijadikan alasan. Memang hari ini (lawan) bermain lebih baik. Dia bisa mengembalikan keadaan di gim kedua dan ketiga,” jelasnya.
Kekalahan ini membuat wakil tuan rumah di sektor ganda putra berkurang. Sebelumnya, wakil lainnya, Rahmat Hidayat/Yeremia Yacob Rambitan juga tersungkur di babak pertama setelah takluk dari wakil Malaysia, Low Hang Yee/Ng Eng Cheong.
Duet pelatnas Cipayung itu menyerah lewat permainan rubber game, 14-21, 21-19, dan 18-21 dalam tempo 58 menit.