Anies: NasDem Tempuh Jalan Mendaki Demi Meraih Puncak Kemenangan

Bakal calon Presiden dari Partai NasDem, Anies Baswedan merasa terhormat bahwa Partai NasDem berani mengambil langkah mendaki untuk menuju puncak kemenangan dengan memilihnya sebagai kandidat calon Presiden yang bakal berlaga di Pilpres 2024 untuk memetakan kebermanfaatan bagi masyarakat.
“Ketum Bang Surya Paloh memilih menempuh jalan yang tidak biasa. Perjalanan, ada jalan datar, ada jalan menurun dan mendaki. Perjalanan yang nyaman itu enak, jalan yang mendapatkan puncak manapun pastinya jalan mendaki walaupun suasananya gelap seperti pendakian gunung, jalannya kita bahwa jalan mendaki mengantarkan kita ke puncak. Hanya jalan mendaki dan NasDem memilih jalan mendaki,” kata Anies dalam perayaan HUT Partai NasDem di JCC Senayan, Jakarta, Jumat (11/11/2022).
Anies merasa terhormat bahwa saat ini ia diundang sebagai kandidat Capres Partai NasDem 2024. Untuk itu, meski jalan yang dilakukan bakal terjal, namun tujuan yang hendak dicapai merupakan keinginan dan harapan seluruh masyarakat.
“Suatu kehormatan bisa hadir sebagai calon presiden dari Partai NasDem. Saya mendapat kehormatan. Berjalan bersama mungkin terjal, mungkin belum ada peta rutenya, tetapi perjalanan ini akan dicatat sejarah republik ini,” ujarnya.
Maka, saat Anies menyatakan kesiapan untuk berkandidasi di Pilpres 2024, sehingga ia mengajak berkolaborasi untuk mencapai puncak dan menjawab seluruh tantangan secara bersama-sama.
“Dengan rendah hati menyatakan siap, sejauh ini adalah perjalanan tampak puncak baru insya Allah tercapai. Memang tantangan tidak kecil, tapi kita bersama berupaya bersama,” tegasnya.
Diketahui, eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan menghadiri perayaan hari ulang tahun Partai NasDem di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Jumat (11/11/2022).
Pantauan Inilah.com, Anies tiba sekitar pukul 14.00 WIB dengan mengenakan kemeja putih yang dibalut dengan jas senada warna partai NasDem.
Anies didampingi Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, Sekretaris Jenderal Jhonny G Plate, Bendahara Umum Sahroni dan sejumlah petinggi Partai NasDem saat tiba di JCC Senayan, Jakarta.