Wali Kota Makassar Bakal Tambah Dana Hibah Masjid Al-Markaz Jadi Rp1 Miliar
Pada 2023, Dana Hibah Masjid Al-Markaz Hanya Rp350 Juta

INILAHSULSEL.COM, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto berjanji akan menambah dana hibah sekitar Rp1 miliar untuk Masjid Al Markaz Al Islami Jenderal Jusuf pada tahun 2025. Ia berharap dana itu digunakan untuk perbaikan masjid yang menjadi kebanggaan masyarakat Kota Makassar dan Sulawesi Selatan.
“Baik buruknya Al Markaz itu sama dengan baik buruknya kita semua (warga Sulsel), sehingga ini menjadi siri’ na pacce (harga diri dan kepedulian) bagi warga Makassar dan kita masyarakat maupun pemerintah menjadi bagian penting untuk perkembangan Al Markaz ke depan,” katanya wali kota yang akrab disapa Danny Pomanto itu, Kamis (11/1/2024).
Angka hibah itu bertambah cukup signifikan dibandingkan bantuan hibah 2023 yang hanya berjumlah Rp350 juta. Menurut dia, angka itu masih standar di Makassar dan Al-Markaz membutuhkan lebih dari nilai tersebut.
“2025 Insya Allah kami akan turut berpartisipasi demi kemajuan Al Markaz, saya kira Rp1 miliar bisa dialokasikan,” katanya.
Lebih dari itu ia menilai partisipasi masyarakat dan pemerintah menjadi penting untuk kemajuan Masjid Al-Markaz hari ini dan masa depan.
Pada kesempatan tersebut Wali Kota Makassar juga membahas masalah Palestina yang diharapkan ada ruang-ruang bersama untuk membantu Palestina.
Ia juga mengapresiasi yang dilakukan pengurus Masjid Al Markaz Al Islami yang mendorong munculnya pasar Islami seperti pariwisata Islami, sosial, seni, dan lainnya.