Sulsel

BPBD Sulsel Gelar TTX Rencana Kontingensi Tanah Longsor 2024

INILAHSULSEL.COM – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), menggelar gladi Table Top Exercise (TTX) Rencana Kontingensi Tanah Longsor Tahun Anggaran 2024.

Acara ini berlangsung di Hotel W Three Premier, Jl. Lagaligo, Kota Makassar, pada Selasa, 21 Mei 2024.

Turut hadir dalam acara ini adalah Pamen Ahli Bidang Hukum dan Humaniter Kodam XIV/Hasanuddin, Kolonel Inf Indra Kurnia, yang mewakili Pangdam.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari pengujian hasil penyusunan rencana kontingensi tanah longsor untuk periode 2023-2026.

Tujuannya adalah untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan koordinasi antar instansi terkait dalam penanggulangan bencana tanah longsor.

Kolonel Inf Indra Kurnia menjelaskan bahwa gladi TTX ini bertujuan untuk mensimulasikan respons cepat dan terkoordinasi dalam menghadapi kemungkinan terjadinya bencana tanah longsor.

Acara ini dihadiri juga oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan dari Kodam XIV/Hasanuddin, Polda Sulsel, pemerintah daerah, serta berbagai organisasi non-pemerintah yang terlibat dalam penanggulangan bencana, untuk menyusun rencana kontingensi yang komprehensif dan efektif.

“Gladi Table Top Exercise, Rencana Kontigensi Tanah Longsor yang digelar BPBD Sulsel yang dihadiri berbagai pihak, termasuk Kodam XIV/Hsn, Polda Sulsel, pemerintah daerah, dan berbagai organisasi non-pemerintah yang terlibat dalam penanggulangan bencana untuk menyusun rencana kontingensi yang kemungkinan bisa terjadi,” tandasnya.

Back to top button