News

Tarif Parkir Liar di Tanah Abang Dipatok Rp60 Ribu, Dishub DKI Klaim Sudah Lakukan Penindakan


Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo merespons terkait video viral di media sosial soal warga mengaku diminta membayar Rp60.000 untuk parkir di pinggir jalan Pasar Tanah Abang, Jakarta.

Dia mengklaim, pihaknya terus melakukan penertiban terhadap pelaku pungli parkir liar di Pasar Tanah Abang Jakarta. Namun, pelaku pungli tetap beraksi ketika tidak dalam pengawasan petugas Dishub.

“Jadi parkir liar di Tanah Abang, ini kami terus melakukan penertiban, dan termasuk mengkoordinasikan dengan rekan-rekan setempat untuk tidak ada parkir liar di sana. Tapi kembali bahwa pada saat petugas tidak ada di lokasi, setelah ditertibkan, petugas kembali ke pos, itu terjadi yang namanya timbul 1-2 orang untuk melakukan pengaturan,” kata Syafrin, Senin, (14/4/2025).

Baca Juga:  Kasus Suap Korporasi Seret Ketua PN Jaksel, Pakar Sebut Perampokan Keadilan Paling Brutal

Dia mengaku pihaknya telah berulang kali mengimbau masyarakat untuk tidak parkir di tempat-tempat yang tidak diperbolehkan parkir. Terlebih, ia menegaskan, parkir di lokasi yang tak semestinya bisa kena sanksi derek oleh petugas.

“Contohnya di Tanah Abang, di Tanah Abang bisa parkir langsung ke Blok A atau di beberapa lokasi yang memang di sana diperbolehkan parkir. Hanya saja masyarakat kita begitu melihat ada juru parkir liar, seolah-olah di sana boleh parkir,” ujar Syafrin.

Sebelumnya, di media sosial viral pengunjung Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat dikenakan biaya parkir sebesar Rp60.000 ketika parkir kendaraannya di Pasar Tanah Abang. Pengakuan itu diunggah oleh seorang perempuan yang akhirnya viral di media sosial Instagram.

Baca Juga:  Pengendara Ojol Lebaran di Istana, Alam: Baru di Era Pak Prabowo

Dalam akun @Jakartaterkini, seorang perempuan menceritakan pengalamannya parkir di pinggir jalan Pasar Tanah Abang Jakarta dan mesti bayar sebesar Rp60.000 untuk kendaraan mobil. Dalam video itu juga, ia mengaku telah menetap lama di Jakarta, namun baru pertama kali pergi ke pasar Tanah Abang.

“Rp60 ribu, ya kak dipukul rata semua yang parkir dipinggir jalan juga semua Rp60 ribu,” kata perempuan tersebut, menirukan ucapan penjaga parkir.

Back to top button