Arena

STY Beneran Out? Exco PSSI Tulis Pesan Perpisahan


Nasib Shin Tae-yong, pelatih kepala Timnas Indonesia benar-benar di ujung tanduk. Baru-baru, Executive Committe (Exco) PSSI, Khairul Anwar bahkan menyampaikan ucapan perpisahan sekaligus terima kasih kepada sang juru racik.

Hal tersebut disampaikan oleh Anwar melalui unggahannya di Instagram, yang kemudian tersebar luas di kalangan wartawan dan di media sosial.

“Terima kasih STY atas kebersamannya selama ini. Kamu tetap menjadi bagian sejarah transformasi sepak bola Indonesia,” tulis Anwar.

Tangkapan layar unggahan Anwar tersebut langsung memicu tanda tanya di kalangan warganet. Apalagi, Anwar tidak memberikan penjelasan lebih lanjut mengenai maksud pernyataannya.

Sementara itu, juru bicara sekaligus Exco PSSI, Arya Sinulingga, yang dihubungi terkait kabar tersebut, masih enggan memberikan komentar.

Baca Juga:  Putri KW Siap Tempur di Sudirman Cup 2025: Lebih Pede Main Beregu

Saat ini, Anwar memilih untuk mengunci akun Instagramnya, sehingga postingan terkait ucapan perpisahan tersebut tidak lagi dapat diakses oleh publik.

Sebelumnya, nasib Shin Tae-yong memang menjadi pembicaraan hangat dalam kurun waktu satu bilang ke belakang. Terlebih setelah Timnas Indonesia gagal memenuhi target lolos semifinal Piala AFF atau ASEAN Cup 2024.

Kabar hengkangnya sang pelatih kian menguat setelah salah satu media Italia, Tutto Sport, mengungkapkan Erick Thohir, Ketua Umum (Ketum) PSSI sedang mempertimbangkan pergantian pelatih kepala Timnas Indonesia.

Menurut laporan yang dirilis 30 Desember 2024, Shin Tae-yong juru racik saat ini, bakal digantikan oleh pelatih asal Eropa.

Dalam artikel bertajuk “Thohir Ingin Piala Dunia: Pelatih Eropa untuk Indonesia”, Tuttosport mengungkap bahwa Erick Thohir menginginkan perubahan di kursi pelatih Timnas Indonesia. Pergantian ini disebut akan dilakukan sebelum dua laga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Australia dan Bahrain pada Maret mendatang.

Baca Juga:  Megawati Bawa Red Sparks ke Final Liga Voli Korea Setelah 13 Tahun

Media tersebut menyebut strategi Shin Tae-yong yang fokus pada kekuatan fisik dan intensitas lari dinilai kurang efektif. Dengan semakin banyaknya pemain Indonesia yang berkarier di Eropa, PSSI dianggap membutuhkan pelatih dengan pendekatan taktik yang lebih modern.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, saat dimintai keterangan terkait hal tersebut mengatakan pihaknya masih menunggu keputusan resmi dari PSSI.

Ia juga menyebutkan kalau Exco PSSI telah menggelar rapat tertutup pada Kamis (2/1/2025) malam, setelah pertemuannya dengan Erick Thohir (Etho).

“Kita tunggu keputusan PSSI. Setahu saya tadi malam ada rapat Exco, mungkin ada pembahasan mengenai timnas yang lebih spesifik di sana,” ujar Dito kepada awak media, Jumat (3/1/2025).

Baca Juga:  Arema FC Vs Persebaya: Bajul Ijo Was-was Dua Pilar Utama Terancam Absen

Back to top button