Rumitnya Hubungan Jokowi-Megawati, Diprediksi Berakhir seperti SBY

Meski Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) memperkirakan hubungannya dengan Presiden ke-5 sekaligus Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri akan baik-baik saja, namun Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO), Dedi Kurnia Syah justru mengisyaratkan hubungan keduanya begitu rumit.
“Dengan sikap Jokowi dan Megawati selama ini, rasanya sulit melihat mereka bertemu, Jokowi terlalu terang melakukan perlawanan, bahkan mengkhianati Megawati dan PDIP,” ucap Dedi kepada inilah.com saat dihubungi di Jakarta, Sabtu (22/3/2025).
Ia bahkan menyatakan hubungan Jokowi-Megawati tampaknya sudah berakhir, layaknya hubungan Megawati dengan Presiden ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
“Sementara Megawati punya sejarah panjang soal menghadapi musuh politiknya, SBY misalnya sebagai rival politik yang hingga kini tidak bisa disebut rukun dengan Megawati, padahal SBY tidak secara langsung mengganggu Megawati,” ungkap dia.
Senada dengan Dedi, Direktur Parameter Politik Indonesia (PPI), Adi Prayitno juga menyebut Megawati sudah pecah kongsi sejak lama dengan Jokowi sehingga tak heran bila Presiden ke-7 tersebut, sempat bingung saat hendak menjawab apakah akan bertemu dengan Ketum PDIP usai obrolan hangat dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani.
“Ya tentu rumit bagi Jokowi kalau ditanya soal pertemuan dengan Mega. Karena publik taunya sejak lama Mega tak mau jumpa Jokowi, terutama setelah pecah kongsi,” ungkap Adi.
Sebelumnya, Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) menyebut hubungan dirinya dengan Ketua DPP PDIP, Puan Maharani berlangsung hangat pada kegiatan buka bersama (bukber) di NasDem Tower.
“Hubungannya (saya dengan Mbak Puan) memang hangat, betul, dengan Mbak Puan hangat,” ucap Jokowi di NasDem Tower, Gondangdia, Jakarta Pusat, Jumat (21/3/2025).
Meski keduanya sempat mengobrol hangat bersama dengan Ketua Umum (Ketum) Partai NasDem, Surya Paloh, namun Jokowi sempat tampak berpikir sejenak saat ditanya oleh awak media, terkait hubungannya dengan Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri.
Ia bahkan sempat bingung akan menjawab apa, saat awak media menanyakan apakah dirinya akan menemui Megawati sebagai bentuk rekonsiliasi, pasca obrolan hangat dengan Puan malam ini.
“Ya belum (ada rencana bertemu), tapi akan apa ya, ke depan saya kira akan baik baik saja,” tandasnya.