Sulsel

Rakor KPU Makassar Terkait Persiapan Penyampaian Laporan Awal Dana Kampanye Parpol

Pertanggungjawaban Partai Politik Pada Publik

INILAHSULSEL.COM, MAKASSAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar menggelar rapat koordinasi (Rakor) pada Kamis (4/1/2024). Kegiatan yang dilaksanakan di Aula KPU Makassar ini untuk membahas persiapan penyampaian Laporan Awal Dana Kampanye (LADK) Partai Politik Peserta Pemilu 2024.

Rakor ini dihadiri seluruh komisioner KPU Kota Makassar didampingi Sekretaris KPU Kota Makassar, Komisioner Bawaslu Makassar serta para LO dari seluruh Partai Politik Peserta Pemilu 2024.

Ketua KPU Kota Makassar, Hambaliie membuka kegiatan sekaligus memperkenalkan komisioner KPU Makassar periode 2023-2024 yang baru saja dilantik. Ia mengingatkan untuk memperhatikan mekanisme pelaporan dana kampanye.

“Dana kampanye ini adalah suatu hal yang wajib bagi seluruh peserta Pemilu sebagaimana telah ditetapkan dalam regulasi. Olehnya itu, para peserta pemilu harus memperhatikan betul tata cara dan mekanisme pelaporan dana kampanye ini,” kata Hambaliie.

Baca Juga:  Husniah Talenrang Optimistis Bawa PAN Menang di Pemilu 2029

Sementara itu, Koordinator Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Sri Wahyuningsih menyebut LADK merupakan salah satu bentuk pertanggungjawaban awal partai politik pada publik terkait dana kampanye. Hal ini juga telah diatur dalam regulasi Pemilu.

“Maka dari itu, pelaporan dana kampanye harus dilakukan secara bertahap untuk menghindari penumpukan pelaporan dan juga kendala teknis lainnya terkait pelaporan dana kampanye melalui Sikadeka.

Adapun komisioner KPU Makassar periode 2023-2028 yang dilantik pada Sabtu (30/12/2023) diantaranya:
Hambaliie (ketua) sebagai koordinator divisi keuangan, umum dan logistik.
Sapri (anggota) sebagai koordinator divisi hukum dan pengawasan.
Sri Wahyuningsih (anggota) sebagai koordinator divisi teknis penyelenggaraan.
Andi Muhammad Yasir Arafat (anggota) sebagai koordinator divisi perencanaan, data dan informasi.
Muh. Abdi Goncing (anggota) sebagai koordinator divisi sosialisasi pendidikan pemilih, partisipasi masyarakat dan sumber daya manusia.

Baca Juga:  BRI Dukung Peningkatan Kualitas Pendidikan Melalui BRI Peduli Ini Sekolahku
Back to top button