Ototekno

Puluhan Pengguna Royal Enfield Riding dan Camping Bareng

Royal Enfield baru saja menggelar ajang ‘Ride & Camp’ perdana selama dua hari di Curug Cipamingkis, Bogor, Jawa Barat. Antusiasme para pengendara Royal Enfield pun terlihat dengan tidak kurang dari 60 motor dan riders yang turut ambil bagian.

Selain berkendara dan berkemah, sesama pengguna Royal Enfield di Indonesia bisa turut berkumpul dan menjelajahi medan Jakarta-Bogor sambil menikmati spirit pengalaman berkendara yang sesungguhnya (pure motorcycling).

Kegiatan ‘Ride & Camp’ dimulai dari titik kumpul di Ciputat, yang berlanjut menuju kawasan Sukamakmur, Bogor. Masing-masing peserta membawa motor Royal Enfield favorit mereka, mulai dari Meteor 350, Himalayan, Classic, Interceptor, dan GT, untuk menghabiskan akhir pekan yang penuh dengan eksplorasi otomotif seru.

Baca Juga:  Gandeng Komunitas Trabas, bank bjb Gelar Ajang Trail Adventure di Kuningan

Perjalanan menuju lokasi berkemah dipimpin oleh Jack Maulana, seorang adventure rider yang dikenal cukup menguasai area Sukamakmur. Para pengendara yang bergabung tak hanya disuguhi dengan jalanan aspal, tapi juga melintasi jalanan pedesaan dan melintasi jembatan di atas sungai yang cukup memancing adrenalin.

Royal Enfield

“Motor Royal Enfield ideal digunakan oleh semua tipe pengendara, baik yang sudah berpengalaman maupun belum, untuk bisa mendapatkan pengalaman lebih baik. Motor kami dapat memenuhi kebutuhan pengendara berpengalaman dan di saat yang sama bisa membuka jalan untuk lebih banyak orang agar percaya diri untuk bisa menjelajahi dan mengeksplorasi medan perkotaan, bukit hingga jalan berkelok, untuk merasakan pure motorcycling atau esensi berkendara yang sesungguhnya,” kata Anuj Dua, Head of APAC Business Royal Enfield.

Baca Juga:  GAIKINDO Akui Industri Otomotif Indonesia Sedang tidak Baik-baik Saja

“Indonesia adalah negara yang sangat penting bagi kami, dan kami menghargai komunitas Royal Enfield yang telah berdiri sebagai pilar terkuat. Kami percaya diri bahwa dengan pengalaman tak terlupakan ini, kami bisa mengundang lebih banyak orang untuk merasakan spirit pure motorcycling,” lanjut dia.

Royal Enfield

Kegiatan ‘Ride & Camp’ Royal Enfield turut diramaikan oleh Makki Parikesit, bassist dari grup band Ungu yang juga merupakan pecinta kegiatan petualangan. Datang menggunakan Royal Enfield Classic, Makki semangat berbagi cerita dan pengalaman bermotor bersama dengan semua peserta.

Selain itu, ada juga Andri Askhari, seorang solo rider yang mengandalkan Royal Enfield Himalayan saat berkelana seorang diri menjelajahi berbagai wilayah di Indonesia, mulai dari Pulau Jawa, Sumatera, NTB, NTT, hingga Sulawesi.

Baca Juga:  Baru Dilantik, Bos Telkom Langsung Tancap Gas Jalankan 7 Program Prioritas

Royal Enfield

Back to top button