Penjualan Ritel Mobil Kuartal I-2023 Capai 210.483 Unit

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) merilis hasil akumulasi penjualan kendaraan selama kuartal I-2025 (Januari-Maret), total yang dibukukan mencapai 210.483 unit untuk ritel sales (dari diler ke konsumen).
Dalam catatan GAIKINDO, pabrikan asal Jepang masih menguasai pasar meski banyaknya jenama asal China yang mendominasi pasar otomotif Indonesia saat ini. Toyota, dalam hal ini masih menjadi penyumbang terbesar dengan menorehkan penjualan sebanyak 68.289 unit.
Penyumbang terbesar kedua juga masih dikuasi oleh Daihatsu yang berhasil mencatatkan penjualan sebanyak 36.917 unit, lalu ada Honda Prospect Motor (HPM) yang berhasil mencatatkan penjualan sebanyak 24.676 unit.
Sementara penjualan terbanyak keempat sepanjang kuartal I-2025 adalah Mitsubishi Motors yang berhasil mencatat sebanyak 17.213 unit kendaraan mereka dan Suzuki dengan catatan 14.599 unit untuk posisi kelima terbesar penjualan kendaraan di Indonesia.
Sementara Hyundai menempati posisi keenam terbesar berhasil mencatatkan penjualan sebanyak 6.508 unit, diikuti oleh pabrikan kendaraan niaga yakni Hino dengan penjualan sebanyak 6.160 unit.
Hino bukan menjadi satu-satunya pabrikan kendaraan niaga yang bertengger di 10 besar penjualan kendaraan di Indonesia. Mitsubishi Fuso juga ikut serta dengan berhasil meraih penjualan sebanyak 5.890 unit.
Lalu ada Isuzu berada di posisi kesembilan dengan catatan penjualan sebanyak 5.795 unit dan yang menempati posisi 10 besar adalah Wuling dengan raihan sebanyak 5.425 unit.
Untuk segmen wholesale (dari pabrik ke diler) Toyota juga masih menjadi yang pertama dengan mencatat 68.955 unit. Lalu ada Daihatsu berhasil mengirimkan kendaraan mereka sebanyak 34.999 unit.
Sementara posisi ketiga ditempati oleh Honda berhasil menorehkan catatan sebanyak 22.336 unit diikuti oleh Mitsubshi di posisi kelima dengan jumlah kendaraan sebanyak 17.481 unit.
Posisi kelima ditempati Suzuki yang berhasil mengirimkan kendaraan sebanyak 14.174 unit, lalu di posisi selanjutnya ada Hyundai 6.958 unit, Isuzu 5.911 unit, Fuso 5.911 unit, BYD 5.718 unit, dan posisi ke-10 di tempati Wuling dengan catatan 4.790 unit.
Â