Pemkot Makassar Hadirkan Pembicara dari Lima Negara Pada Rakorsus

INILAHSULSEL.COM, MAKASSAR – Pemkot Makassar menghadirkan 6 pembicara dari luar negeri dalam Rapat Koordinasi Khusus (Rakorsus) TA 2024 yang hari ini, Senin (26/2/2024) di Hotel Four Point by Sheraton, Makassar.

Mereka adalah Helen Santiago Fink Program Manager Of US-ASEAN Smart City Partnership (USASCP) U.S Departement Of State (EAP/MLA) Cherokee Nation 3S Washington SD (Amerika Serikat), Hirotsugu Kato Excecutive Officer At Oriental Consultan Global Japan (Jepang), Long Ji Sheng selaku Doctor Waste Management Planning and Engineering Shanghai SUS Environment (Cina).

Kemudian Wangda Zuo Professor Architectural Engineering Pennsylvnia State University (Amerika Serikat), Tony Wong Professor Sustainable Development Monash University (Australia), dan Jon Lim Senior Vice President International Business Development ST Engineering (Singapura).

Kepala Bappeda Kota Makassar, Andi Zulkifli Nanda menyebut Rakorsus Pemkot Makassar juga menghadirkan narasumber nasional seperti Rima Ginanjar Zero Carbon Architecture Expert, Supardi Tan Digital Ecosystem Expert, dan Partha Sarathi Metro Capsul Expert.

“Kita hadirkan narasumber International melalui zoom dan saya kira sangat bermanfaat ilmu yang diberikan nanti,” kata Andi Zulkifli Nanda.

Terkait Rakorsus ini, Andi Zulkifli meminta seluruh OPD untuk melahirkan inovasi yang berkaitan dengan Low Carbon.

“Sekaligus menyampaikan capaian inovasi yang sudah dibuat selama dua tahun terakhir. Low Carbon ini sebenarnya antisipasi Pemkot Makassar dalam menghadapi perubahan iklim. Makanya Pak Wali Kota fokus membuat program dan kegiatan berbasis ramah lingkungan,” tambah Zulkifli Nanda.

Exit mobile version