PDIP: Pramono-Rano Daftar ke KPU Jakarta Besok Siang

Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey menyatakan Pramono Anung dan Rano Karno siap diusung maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta. Ia mengungkapkan, pasangan tersebut akan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum Daerah Jakarta besok, Rabu (28/8/2024) siang.
“Pak Pram besok mendaftar jam 11 di KPU sama Rano Karno,” kata Olly di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (27/8/2024)
Ia mengatakan, pengusungan Pramono Anung dan Rano Karno tanpa melalui deklarasi seperti yang dilakukan PDIP kepada bakal calon kepala daerah lainnya. “Enggak ada, langsung di pendaftaran yah Liput di pendaftaran aja, KPU DKI yah jam 11,” ujarnya.
Adapun, keputusan untuk mendaftar ke KPU Jakarta besok siang merupakan keinginan Sekretaris Kabinet ini. Permintaan tersebut diterima Olly melalui telepon. “Tadi Pak Pram telepon saya, ‘Pak Olly saya daftar jam 11,” ucapnya.
Sebelumnya, Olly menyebut bahwa dirinya idak mengetahui alasan Megawati tak memutuskan nama Anies Baswedan. Padahal, Anies sempat mendatangi Kantor DPP PDIP di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat pada Senin (26/8/2024).
“Saya enggak tahu, saya enggak tahu saya, (saya) cuma datang sebentar. Tiba-tiba Pak Pramono datang dan ibu minta Pak Pramono kalau bisa bersedia menjadi calon gubernur berpasangan dengan Rano Karno,” ucap Olly.