Arena

Maarten Paes Datang, Nadeo Argawinata Justru Senang


Kiper Nadeo Argawinata berbicara mengenai dampak kehadiran penjaga gawang keturunan Maarten Paes di Timnas Indonesia.

Nadeo mengaku banyak memetik pelajaran berharga usai bergabungnya Paes ke skuad Merah Putih di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran ketiga.

Paes melakukan debutnya saat Timnas Indonesia menahan imbang Arab Saudi 1-1 di Jeddah. Penampilan gemilang, kiper FC Dallas berlanjut saat skuad Garuda memaksa Australia bermain seri 0-0 di Jakarta.

Bagi Nadeo, masuknya Maarten Paes ke Tim Nasional merupakan sebuah keberuntungan bagi dia pribadi dan kiper lainnya di skuad Merah Putih.

Apalagi dia percaya bahwa belajar dari pemain-pemain berkelas seperti Maarten Paes akan memberikan dampak positif, baik untuk dirinya secara pribadi maupun untuk tim secara keseluruhan.

Baca Juga:  Ole Romeny dan Sandy Walsh Gabung, Timnas Indonesia Latihan Full Team Hadapi Bahrain

“Saya rasa saya salah satu yang beruntung sebagai pemain karena bisa belajar bersama-sama dalam satu tim bersama dia. Banyak sekali hal yang bisa saya pelajari dan ambil dari pengalaman Maarten,” ungkap Nadeo dalam keterangan resmi LIB, Kamis (12/9/2024).

Nadeo melihat kehadiran Paes bukan sebagai penghalang, melainkan sebagai kesempatan untuk belajar agar terus berkembang dan bersaing secara sehat.

“Saya rasa banyak sekali kami saling belajar dan bisa mengambil banyak pengalaman dari dia juga. Saya rasa tidak ada salahnya kami belajar dari siapapun dan semoga bisa memberikan hasil yang positif buat saya pribadi dan buat tim Borneo FC,” ungkap dia.

Kini dengan berakhirnya jeda internasional, Nadeo bakal berfokus untuk tampil lebih baik bersama timnya Borneo FC. Tidak hanya mempersiapkan diri untuk kompetisi Liga 1, Borneo FC juga memiliki target tinggi di kompetisi Asia.

Baca Juga:  Dulu Dicueki, Kini Conte Diincar Dua Raksasa Serie A Sekaligus!

“Ini adalah pertandingan pertama setelah libur internasional, dan saya sangat menantikan laga ini. Saya melihat teman-teman di Borneo FC sangat bersemangat untuk menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya,” jelas eks kiper Bali United itu.

“Kami semua sangat excited untuk menghadapi tantangan di BRI Liga 1 dan juga kompetisi Asia. Semangat kami untuk meraih hasil terbaik sangat tinggi,” pungkasnya.

Back to top button