Jadwal Piala Sudirman 2025, Indonesia Jumpa Inggris di Partai Pembuka


Tim bulu tangkis Indonesia bersiap menghadapi Piala Sudirman 2025 yang akan bergulir Minggu (27/4/2025) di Xiamen Olympic Sports Center Fenghuang Gymnasium, Xiamen, China.

Skuad Merah Putih yang berstatus unggulan kedua tergabung dalam Grup D, bersama Inggris, India dan Denmark. Di laga perdana, Indonesia akan menghadapi Inggris.

Di atas kertas, skuad Garuda memang bisa dikatakan unggul dari Inggris. Apalagi tim lawan juga tidak diperkuat satu wakil senior dari nomor ganda putra, Ben Lane/Sean Vendy. Inggris kali ini bakal mengandalkan pasangan Callum Hemming/Ethan Van Leeuwen di sektor tersebut.

Meski demikian, hal itu juga tak bisa menjadi tolok ukur kalau Jonatan Christie dan kawan-kawan dapat menang mudah menghadapi Inggris. Terlebih, kekuatan Indonesia juga terbilang pincang, setelah ditinggal dua penggawa utama.

Tunggal putri andalan Gregoria Mariska Tunjung terpaksa gagal ikut bertarung di Piala Sudirman karena terkena vertigo jelang keberangkatan.

Tak lama setelah itu, giliran ganda putra, Leo Rolly Carnando yang turut absen lantaran masih harus menjalani pemulihan pasca-mendapat cedera di Badminton Asia Championship (BAC) 2025.

Tak jauh berbeda dengan Inggris dan Indonesia, dua pesaing lainnya yakni India dan Denmark juga harus kehilangan beberapa pilar utama mereka.

India misalnya, yang tampil tanpa ganda putra andalan mereka Chirag Shetty/Satwiksairaj Rankireddy. Pasangan peringkat 11 dunia itu absen lantaran menderita sakit.

Walau demikian, India tetap tak bisa dipandang sebelah mata. Beberapa sektor unggulan seperti tunggal putra dan tunggal putri diprediksi tetap menjadi ancaman berbahaya bagi Indonesia.

India masih memiliki Lakshya Sen dan Prannoy HS di sektor tunggal putra. Sementara di tunggal putri ada juara dunia 2019, Pusarla V Sindhu, dan pelapisnya Anupama Updhyaya juga berpotensi menjadi ancaman serius.

Di sisi lain, Denmark juga harus kehilangan sang peraih dua emas Olimpiade secara beruntun, Viktor Axelsen. Walau demikian, Denmark masih memiliki pelapis yang menjanjikan yakni, Anders Antonsen di sektor tunggal putra.

Tak hanya itu, Denmark juga akan mengandalkan sektor ganda putra mereka, yang kini bertengger di peringkat satu dunia, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Sepanjang gelaran Piala Sudirman, hanya ada tiga negara yang pernah mengangkat trofi ajang beregu campuran bergengsi tersebut, yaitu Indonesia, Korea Selatan, dan China.

Indonesia menjadi juara perdana Piala Sudirman yang pertama kali digelar di Istora Senayan, Jakarta, Mei 1989.

Tim bulu tangkis Indonesia yang saat itu juga diperkuat Susy Susanti menang 3-2 atas Korea Selatan. Sejak saat ini, tim Merah Putih belum pernah lagi membawa pulang Piala Sudirman.

Daftar lengkap tim Indonesia di Piala Sudirman 2025:

Putra:
1. Jonatan Christie
2. Alwi Farhan
3. Moh. Zaki Ubaidillah
4. Fajar Alfian
5. Muhammad Rian Ardianto
6. Muhammad Shohibul Fikri
7. Daniel Marthin
8. Bagas Maulana
9. Rinov Rivaldy
10. Dejan Ferdinansyah
11. Rehan Naufal Kusharjanto

Putri:
1. Putri Kusuma Wardani
2. Ester Nurumi Tri Wardoyo
3. Febriana Dwipuji Kusuma
4. Amallia Cahaya Pratiwi
5. Siti Fadia Silva Ramadhanti
6. Lanny Tria Mayasari
7. Pitha Haningtyas Mentari
8. Gloria Emanuelle Widjaja

Jadwal Pertandingan:

Minggu, 27 April 2025

– Indonesia Vs Inggris – pukul 16.00 WIB

Selasa, 29 April 2025

– Indonesia Vs India – pukul 16.00 WIB

Kamis, 1 Mei 2025

– Indonesia Vs Denmark – pukul 08.30 WIB
 

Exit mobile version