Timnas Spanyol U-17 bertanding melawan Timnas Uzbekistan U-17 dalam laga matchday 3 Grup B Piala Dunia U-17 2023 di JStadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Kamis (16/11/2023).
Timnas Spanyol harus puas dengan hasil imbang melawan Uzbekistan dengan skor 2-2. Gol Spanyol dicetak oleh Oyono Igor pada menit ke-10′ dan gol kedua di cetak oleh Martin Roberto pada menit ke-19′. Sedangkan Gol Uzbekistan dicetak SHUKURULLAEV Bekhruz oleh pada menit ke-45+4′ dan gol kedua pada menit ke-53′ di cetak oleh Saidov Amirbek.
Hasil ini membuat Spanyol memimpin di peringkat pertama klasemen grup B Piala Dunia U-17 dengan raihan 7 poin sementara Uzbekistan menduduki posisi ketiga dengan raihan 4 poin.
Spanyol dipastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 sedangkan Uzbekistan berpeluang lolos fase grup dengan perebutan peringkat ketiga terbaik.




