TIKI melihat di balik potensi yang besar ada beberapa tantangan yang harus dihadapi sektor logistik di Indonesia seperti koneksi antarwilayah yang belum maksimal terutama daerah terdepan, tertinggal dan terluar.
Hal ini diperparah dengan biaya logistik terbilang tinggi di wilayah Indonesia yang disebabkan oleh infrastruktur belum merata di Indonesia karena lokasi geografis.




