Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menerima kunjungan Duta Besar Republik Indonesia untuk Republik Sosialis Vietnam, Denny Abdi, di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Kamis (3/8/2023).
Pertemuan ini membahas potensi untuk meningkatkan perdagangan dan investasi mulai dari pertanian, perikanan, dan pengembangan kendaraan listrik.
Total perdagangan Indonesia-Vietnam di tahun 2022 mencapai US$13,1 miliar. Ekspor dan impor Indonesia ke dan dari Vietnam di tahun 2022 mengalami kenaikan, masing-masing sebesar 20,96 persen dan 14,36 persen. Surplus Indonesia atas Vietnam pada tahun 2022 mencapai US$3,5 miliar, atau naik 31,52 persen dari tahun sebelumnya.
Ikhsan Suryakusumah