The Bucketlist menjadi museum basket terlengkap karena memiliki 3 (tiga) aspek sekaligus, yakni wisata, olahraga dan edukasi. Museum basket nasional ini memiliki berbagai koleksi original milik pemain, muai dari jersey, medali, piala, sepatu dan foto para pemain basket nasional.

The Bucketlist bisa menjadi potensi wisata baru yang ada di Indonesia, khususnya di Kota Bogor, dengan konsep entertainment, education, dan experience. Terlebih kepada para pecinta bola basket seperti, The Bucketlist bisa jadi destinasi wisata yang pas.

Memiliki slogan “All-Star, All In”, The Bucketlist menghadirkan tiga pilihan pengalaman, yaitu education, experience, dan entertainment dalam satu tempat.

The Bucketlist Gallery, area yang menampilkan galeri-galeri pemain nasional yang pernah meramaikan liga basket nasional.

Di area museum, ada sekitar 300 koleksi mulai dari jersey, sepatu, medali, piala, action figure, dan foto para pemain basket legendaris, mulai dari dalam dan luar negeri.

Sebagian besar benda-benda yang ada di museum adalah koleksi pribadi Helmi sejak tahun 2010, misalnya seperti jersey bertandatangan dan sepatu yang pernah dipakai para pemain basket.

Untuk medali dan piala yang dipajang di museum ini kebanyakan merupakan pinjaman dari para pemain basket.

Menurut penjelasan Helmi, para pemain basket mau meminjamkan piala dan medali dengan tujuan agar pengunjung bisa tahu sejarah basket Indonesia itu hebat dan berprestasi. sional.

Generasi muda pun dapat belajar dari legenda basket yang mendapatkan medali di liga internasional.