News
Foto: Lonjakan Kasus COVID-19

Petugas kesehatan melakukan tes covid-19 kepada warga di GSI Lab, Cilandak, Jakarta, Jumat (4/2/2022).


Pemerintah memperkirakan tren peningkatan kasus COVID-19 yang saat ini terjadi berpotensi sedikit lebih tinggi dari puncak kasus gelombang kedua yang terjadi Juli 2021.


Tren peningkatan kasus COVID-19 saat ini tidak lepas dari pengaruh varian Omicron yang berkarakteristik cepat menular dan bersifat masif.


Satgas Penanganan COVID-19 mencatat kenaikan kasus COVID-19 secara nasional melonjak menjadi 56 ribu kasus dalam satu pekan ini, dimana angka tersebut meningkat hingga 40 kali lipat jika dibandingkan dengan awal Januari lalu.