
Pemudik menaiki Kereta Api di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Rabu (27/4/2022). Lima hari (H-5) menjelang hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 Hijriyah Stasiun Pasar Senen memberangkatkan sebanyak 17.400 pemudik.

PT. KAI menyediakan 28 buah kereta api. Untuk mengantisipasi lonjakan penumpang, PT. KAI bahkan menyediakan tambahan dua gerbong rangkaian kereta api.

Jumlah pemudik yang akan berangkat ini cukup tinggi karena mencapai angka 85 persen dari total kursi yang disediakan.

Dilaporkan jumlah pemudik di Stasiun Pasar Senen, Jakarta meningkat hingga 95 persen.

Para pemudik menggunakan kereta api jarak jauh tujuan akhir Surabaya dan Malang.

Terdepat pula pemudik menggunakan kereta api jakar jauh tujuan Yogyakarta, Semarang.

Penumpang kereta api di H-5 Lebaran ini jumlahnya meningkat tiga kali lipat lebih tinggi bila dibandingkan kondisi normal.

Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa mengatakan, puncak arus mudik melalui moda transportasi kereta api jarak jauh akan terjadi pada Rabu, 27 April sampai Minggu, 1 Mei 2022.

Puncak arus mudik di Stasiun Pasar Senen terjadi dar H-5 Lebaran hingga H-1 Lebaran.

Cuti dan libur hari raya Idul Fitri tahun ini akan jatuh pada 2-3 Mei 2022. Sedangkan jadwal cuti bersama (cuti lebaran 2022) ditetapkan pada 29 April dan 4-6 Mei 2022.