Federico Chiesa Kesulitan Tembus Skuad Liverpool, Ini Penjelasan Arne Slot

Pelatih Liverpool, Arne Slot, membeberkan alasan mengapa Federico Chiesa belum mendapatkan banyak waktu bermain sejak bergabung dari Juventus pada bursa transfer musim panas lalu. Meski memiliki peluang tampil dalam laga Liga Inggris melawan Fulham pada Sabtu (14/12), Slot mengakui situasi sulit yang dihadapi Chiesa.
Chiesa, yang direkrut Liverpool dengan biaya €15 juta, baru tampil selama 78 menit dalam tiga pertandingan di berbagai kompetisi. Pemain asal Italia ini mengalami masalah kebugaran sejak tampil di EURO enam bulan lalu, ditambah dengan kendala sakit baru-baru ini.
“Federico melewatkan cukup banyak waktu bermain dan baru saja sakit minggu lalu. Kami harus menunggu dan melihat bagaimana kondisinya. Mungkin dia bisa masuk skuad, mungkin juga tidak, tergantung pada kondisinya dan jumlah pemain yang tersedia,” ujar Slot dalam konferensi pers jelang laga.
Slot menjelaskan bahwa jadwal padat Liverpool menjadi salah satu penyebab sulitnya memberikan menit bermain bagi Chiesa.
“Kami memainkan begitu banyak pertandingan, dan apa yang dia butuhkan adalah waktu bermain. Masalahnya, jika Anda tidak bermain selama lima atau enam bulan, sulit bagi pelatih untuk memberikan menit pertama Anda karena tidak tahu persis apa yang bisa diharapkan.
“Saya melihat dia di lapangan latihan, tetapi idealnya Anda melihatnya bermain dalam laga persahabatan atau pertandingan U-21, yang saat ini tidak memungkinkan. Mungkin pertandingan melawan Southampton di EFL Cup adalah momen yang baik baginya untuk mendapatkan menit bermain,” tambah Slot.
Kebugaran dan Adaptasi
Menurut Slot, kebugaran Chiesa menjadi perhatian utama. Latihan tidak dapat sepenuhnya menggantikan kebutuhan bermain di level kompetitif.
“Tentu saja kami tahu kualitasnya, tetapi dia perlu mencapai level kebugaran tertentu. Untuk itu, dia butuh waktu bermain. Jika hanya latihan, itu tidak cukup.
“Ketika Anda bersaing untuk gelar liga dan Liga Champions, tidak selalu mudah menemukan waktu bermain untuk pemain yang belum sepenuhnya siap, kecuali kami unggul besar seperti 4-0 atau 5-0, dan musim ini hal itu baru terjadi sekali,” ujar Slot.
Chiesa berpeluang mendapatkan menit bermain lebih banyak di laga melawan Southampton pada Selasa (17/12) di EFL Cup. Momen tersebut bisa menjadi langkah awal penting bagi Chiesa untuk membuktikan kualitasnya di Liverpool.