Capres Ganjar Sebut Dapat Laporan Banyak Kepala Daerah Diintervensi
Percaya Netralitas Kepala Daerah, TNI-Polri dan ASN

INILAHSULSEL.COM, MAKASSAR – Calon presiden, Ganjar Pranowo menyebut banyak kepala daerah mengaku mendapat intervensi jelang Pemilu 2024. Hal itu disampaikan di depan pendukung saat kampanye di Upperhills, Kota Makassar pada Selasa (30/1/2024).
“Sudah banyak yang melapor kepada saya, apalagi kepala daerah,” kata Ganjar.
Ia menyebut beberapa kepala daerah diminta untuk tidak banyak bergerak memenangkan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden, Ganjar-Mahfud.
“Beberapa yang lain memang sudah melaporkan kepada saya dengan bahasa jangan kencang-kencang dukung 03. Begitu bahasanya. Saya sampaikan lawan,” tegasnya
Namun demikian, perlawanan yang dimaksud tersebut adalaha sesuai dengan aturan hukum, dengan cara-cara yang konstitusional.
“Cara melawan kita dengan konstitusional artinya laporkan kalau ada penindasan, laporkan kalau ada yang menakut-nakuti dan tim Ganjar-Mahfud sudah siapkan lawyer yang hebat dan saya tidak akan berhenti untuk itu,” bebernya.
Dikonfirmasi watawan terkait ketidak hadiran Wali Kota Makassar, Danny Pomanto yang merupakan kader PDIP dalam kampanye tersebut, Ganjar menyebut akan konfirmasi ke Danny Pomanto.
“Nanti saya cek ke Wali kota, tidak hadirnya apakah karena tekanan atau karena yang lain. Tapi beberapa yang lain memang sudah melapor kepada saya dengan bahasa, jangan kencang-kencang dukung 03. Begitu bahasanya,” jawab Ganjar saat ditanya apakah Danny tak hadir karena diintervensi.
Ganjar menyebut jika terjadi intervensi tertentu dalam Pemilu 2024 justru akan mengganggu proses demokrasi. Meski kemikian, ia mengaku percaya dengan netralitas TNI-Polri dan ASN.
“Maka saya meminta betul agar tidak ada intervensi. Jangan ganggu demokrasi karena akan menghancurkan harkat dan martabat sebagai negara yang demokratis. Maka saya orang yang percaya betul TNI-Polri, ASN pasti bisa menjaga itu dan apa yang pernah disampaikan. Kepala daerah, ASN, TNI-Polri netral. Peganglah itu baik-baik,” bebernya.