Arena

Buang-buang Peluang, Fajar/Rian Kalah Dramatis di Semifinal World Tour Finals 2024


Langkah pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto terhenti di semifinal BWF World Tour Finals 2024 setelah takluk dari pasangan Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

Bertanding di Olympic Sports Centre Gymnasium, Tiongkok, pada Sabtu (14/12/2024), duet FajRi harus menyerah dalam pertarungan sengit tiga gim, dengan skor 21-17, 16-21, dan 25-27, setelah berlangsung selama 1 jam 21 menit.

Gagal Manfaatkan Peluang

Kekalahan ini sangat menyakitkan bagi Fajar/Rian, karena mereka sempat memiliki enam kesempatan match point di gim penentuan. Namun, kesempatan emas itu gagal dimanfaatkan, dan mereka harus menerima kenyataan pahit saat pasangan Malaysia berhasil memanfaatkan satu-satunya match point yang mereka miliki pada kedudukan 25-26, dan menutup gim ketiga dengan skor dramatis 25-27.

Baca Juga:  Alex Marquez tak Mau Terus-terusan di Belakang Sang Kakak

Hasil ini menggugurkan harapan terciptanya All Indonesian Final di World Tour Finals 2024, yang sebelumnya sempat menggantung harapan besar.

Harapan Masih Ada di Ganda Putra dan Tunggal Putra

Meski Fajar/Rian gagal melaju ke final, Indonesia masih memiliki peluang untuk mengirimkan dua wakil di partai puncak World Tour Finals 2024. Di sektor ganda putra, Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani akan menghadapi lawan berat asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Ini akan menjadi pertemuan kedua mereka setelah sebelumnya bertemu di Malaysia Masters 2024, di mana Sabar/Reza harus menyerah dengan skor 11-21, 13-21.

Di sektor tunggal putra, Jonatan Christie, yang lolos ke semifinal dengan status juara grup, akan menghadapi Anders Antonsen. Berdasarkan rekor pertemuan, Jonatan unggul dengan head-to-head 4-6. Namun, di pertemuan terakhir pada final China Masters 2024, Antonsen berhasil mengalahkan Jojo (sapaan akrab Jonatan) dalam permainan straight game dengan skor 15-21, 13-21.

Baca Juga:  Variasi Serangan Masih Berantakan Jadi PR Fajar/Rian Jelang Piala Sudirman

Back to top button