Bojan Hodak Sebut Arema Lawan yang Sulit


Persib menang 3-1 atas Arema FC pada paga pekan ke-20 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Soepriadi, Blitar, Jumat 24 Januari 2025. Tiga poin penting bagi Persib untuk menatap laga selanjutnya.

Kemenangan Persib berkat gol yang dicetak Tyronne Del Pino menit 33 dan 66, serta Gervane Kastaneer menit 84. Sedangkan gol balasan Arema FC dicetak Charles Lokolingoy di injury time babak pertama.

Pelatih Persib, Bojan Hodak mengatakan, laga berjalan sesuai prediksinya. Menurutnya, tuan rumah tampil ngotot. Selain itu hujan menambah berat jalannya pertandingan di babak kedua.

“Saya sudah katakan kemarin, ini menjadi laga yang berat. Arema tim yang bagus. Di babak kedua juga karena hujan, lapangannya jadi berat. Tidak mudah untuk bermain,” kata Hodak dalam post match press conference.

Karena itu, Hodak menyanjung kegigihan anak asuhnya. Ia menyebut, kemenangan atas Arema FC menjadi bekal menghadapi laga selanjutnya.

“Pada akhirnya, kami bisa mendapatkan tiga poin dan ini penting bagi kami. Kami bisa fokus ke pertandingan yang berikutnya,” pungkasnya.

Hal senada disampaikan bintang kemenangan Persib di Gelora Soepriadi, Tyronne del Pino.

Del Pino menegaskan tak mau larut dalam kegembiraan setelah meraih tiga poin dari Arema.

“Kami sangat senang karena bisa mendapat tiga poin penting ini. Kami harus bisa melanjutkan ini dengan mentalitas yang kuat, lalu mempersiapkan diri menghadapi pertandingan berikutnya,” kata pemain bernomor punggung 10 ini.

Dia mengakui, laga melawan Arema tidak berjalan mudah. Arema menurutnya, merupakan tim yang mengandalkan fisik. Mereka juga punya motivasi lebih karena tampil di hadapan Aremania.

Beruntung, para pemain Persib bisa melipatgandakan motivasi dan punya mental untuk bangkit agar kembali ke jalur kemenangan setelah kalah pada pekan lalu.

“Kami datang ke sini dengan mentalitas yang kuat dan bersama-sama ingin meraih tiga poin. Ini adalah tiga poin yang sangat penting. Mulai sekarang, setiap laga itu seperti final bagi kami,” pungkasnya.

Exit mobile version