Belasan Siswa SD di Batang Keracunan MBG

Sedikitnya 13 siswa Sekolah Dasar mengalami keracunan massal usai menyantap Makan Bergizi Gratis (MBG) yang disediakan oleh pihak sekolah.
Bupati Batang M Faiz Kurniawan mengatakan kasus ini terjadi pada Senin (14/4/2025) di dua SD Negeri di wilayah Batang yakni SDN 5 Proyonanggan dan SDN 3 Proyonanggan. Saat ini pihaknya mengaku telah meminta jajarannya untuk mengevaluasi vendor penyedia makanan tersebut.
“Saya sudah minta agar dilakukan review ulang terhadap vendor-vendor penyedia MBG. Kalau ditemukan pelanggaran berat maka izinnya harus dicabut dan diganti dengan vendor yang memenuhi standar,” katanya.
Menurutnya, belasan siswa yang menjadi korban itu mengalami mual, muntah, serta diare. Atas peristiwa itu dirinya mengatakan seluruh biaya pengobatan siswa yang dirawat akan ditanggung pemerintah daerah.
“Kami pastikan seluruh biaya pengobatan ditanggung (pemkab). Ini sudah kami koordinasikan dengan Dinas Kesehatan,” katanya.
Ia mengaku selama ini belum ada sistem pengawasan menyeluruh terhadap pelaksanaan program MBG kepada siswa.